Park Min Young dan 6 Aktris Cantik Jadi Cowok Ganteng di Drama

Image title
21 Mei 2021, 08:00
Park Shin Hye - Park Min Young
Berbagai Sumber
Park Shin Hye - Park Min Young

ZIGI – Park Min Young dan Park Shin Hye adalah artis Korea yang tidak perlu diragukan lagi kecantikannya. Siapa pria yang tidak terpesona pada mereka? Tapi ternyata, dibalik itu keduanya pernah berubah menjadi cowok ganteng saat memerankan karakter di drama. 

Mereka diceritakan menyamar dan berpenampilan sebagai seorang pria. Tapi selain Park Min Young dan Park Shin Hye, masih ada sejumlah artis cantik asal Korea Selatan lainnya yang juga pernah berubah menjadi cowok ganteng. Siapa saja mereka? Scroll artikel ini yuk buat penjelasannya.

Yoo Eun Hye - Coffee Prince (2007)

image
Photo : Berbagai Sumber

Yoo Eun Hye menjadi cowok ganteng di drama Coffee Prince yang dibintanginya dengan Gong Yoo tahun 2007 silam. Memerankan karakter bernama Go Eun Chan, Yoo Eun Hye diceritakan menyembunyikan jenis kelamin aslinya demi mendapatkan pekerjaan di kafe milik Choi Han Gyul (Gong Yoo). Ini karena kafe bernama Coffee Prince itu hanya mempekerjakan karyawan pria tampan untuk menarik pelanggan.

Lee Yo Won - Queen Seon Deok (2009)

image
Photo : Berbagai Sumber

Kamu mungkin sudah tidak asing dengan drama Queen Seon Deok yang viral di tahun 2009. Pemeran utama dalam drama ini yakni Lee Yo Won diceritakan menyembunyikan identitasnya sebagai wanita dan menyamar menjadi pria. Dia bahkan menjadi prajurit kerajaan. Setelah penyamarannya selesai, Lee Yo Won menaiki tahta dan menjadi seorang ratu.

Park Shin Hye - You're Beautiful (2009)

image
Photo : Berbagai Sumber

Park Shin Hye yang memerankan karakter bernama Go Mi Nyeo dipaksa untuk menyamar sebagai laki-laki yang tidak lain adalah saudara kembarnya karena operasi plastiknya gagal. Dia menggantikan posisi kakaknya di sebuah band yang dipenuhi tiga pria. Meski begitu, drama You're Beautiful ini bisa dibilang menjadi drama yang membuat nama Park Shin Hye semakin terkenal.

Park Min Young - Sungkyunkwan Scandal (2010)

image
Photo : Berbagai Sumber

Sebelum booming sebagai sekretaris Kim yang cantik, Park Min Young pernah menjadi cowok ganteng di drama Sungkyunkwan Scandal. Di drama Korea itu, dia diminta menggantikan kakaknya dan menyamar sebagai pria untuk mengikuti ujian di Universitas Sungkyunkwan yang dilarang untuk wanita. Saat mencoba menyembunyikan identitasnya, Park Min Young malah berteman dengan sekelompok pria tampan.

Sulli - To The Beautiful You (2012)

image
Photo : Berbagai Sumber

Di drama To The Beautiful, mendiang Sulli diceritakan sengaja menyamar sebagai laki-laki bahkan sampai memotong rambutnya agar bisa masuk ke sekolah olahraga khusus pria. Dia berusaha keras membuat pria yang dikaguminya kembali bersemangat menjalani hidup. 

Ha Ji Won - Empress Ki (2013)

image
Photo : Berbagai Sumber

Ha Ji Won menyamar sebagai pria dan melayani seorang pengusaha kaya setelah kembali ke Korea dalam drama Empress Ki. Hal ini dilakukannya dengan tujuan untuk menemukan pelaku di balik kematian keluarganya. Dia pun tumbuh menjadi petarung paling terkenal, tapi semua orang masih menggapnya sebagai pria. 

Kim Yoo Jung - Love In The Moonlight (2017)

image
Photo : Berbagai Sumber

Dalam drama Love In The Moonlight ini, Kim Yoo Jung berubah menjadi cowok tampan. Dia menyamar sebagai pria untuk menyelamatkan dirinya dari para rentenir yang mengejarnya. Tapi secara tidak sengaja, dia malah bertemu dan jatuh cinta pada putra mahkota. Waduh, bagaimana ya kisah mereka selanjutnya.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...