Cara Nonton BTS In The Soop Episode 1-8 Sebelum Season 2 Tayang

Image title
2 September 2021, 12:24
BTS In The Soop
Koreaboo
BTS In The Soop

ZIGI – BTS mengejutkan penggemar dengan pengumuman soal BTS In The Soop season 2. RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V dan Jungkook siap kembali memperlihatkan keseharian mereka di sebuah villa yang ada di alam bebas.

Kabar ini langsung disambut antusias oleh ARMY, sebutan penggemar BTS. Bahkan di Indonesia, BTS In The Soop menjadi trending Twitter dan sudah dicuitkan lebih dari 611 ribu kali pada 2 September 2021.

Sebelum BTS In The Soop season 2 tayang, kali ini Zigi.id membahas cara nonton BTS In The Soop season 1 episode 1-8 lengkap dengan behind the scene. Penasaran kan? Keep scrolling untuk penjelasannya!

Baca juga: Jadwal dan Link Nonton Streaming SEVENTEEN In The Soop Episode 1-8

BTS In The Soop Season 2

image
Photo : Berbagai Sumber

Tepat pada Kamis dini hari, 2 September 2021 pukul 00.00 KST, akun Twitter resmi In the Soop mengumumkan bahwa BTS akan kembali tampil di program mereka untuk musim keduanya yakni In The SOOP BTS ver. Season 2

Sambil membagikan poster, BTS In The Soop season 2 dijadwalkan tayang pada Oktober 2021 mendatang. Namun sayangnya belum ada informasi pasti tentang tanggal penayangannya. Di tahun 2020 lalu, BTS menjadi artis pertama yang membintangi reality show, In the SOOP.

Sesuai namanya, kata soop dari judul acara ini berasal dari bahasa Korea yang berarti hutan. Ketujuh member BTS menghabiskan waktu bersama di sebuah villa yang terletak di alam bebas. Mereka melukis, memancing, olahraga, naik gunung hingga bermain bola.

Tidak hanya itu, dalam program yang tayang perdana pada 19 Agustus 2020 itu juga, BTS memasak makanan mereka sendiri. Suga dan Jin BTS yang bertanggung jawab untuk menu makanan tapi para member tetap membantu dengan mengerjakan pekerjaan lainnya misalnya mencuci piring.

Di sini, ARMY juga akan melihat keseharian dan interaksi para member BTS. Bahkan di akhir episodenya, BTS memperlihatkan momen saat mereka melakukan rekaman bersama-sama untuk soundtrack BTS In The Soop yang mereka buat sendiri.

Sementara itu, rekan satu label BTS di HYBE Labels yakni SEVENTEEN saat ini sedang membintangi versi mereka sendiri dari acara tersebut yang berjudul In the SOOP SEVENTEEN Ver. Episode pertamanya mulai tayang pada 29 Agustus dan akan berlangsung delapan episode selama total empat minggu.

Cara Nonton BTS In The Soop Season 1 Episode 1-8

image
Photo : Allkpop

Sambil menantikan BTS In The Soop season 2, kamu bisa lebih dulu menonton BTS In The Soop season 1 sebanyak 8 episode. Untuk keseluruhan episode BTS In The Soop lengkap dengan 8 episode eksklusif di balik layar bisa ditonton di aplikasi Weverse, yakni platform komunitas fans yang didirikan oleh HYBE Labels. Berikut cara nonton BTS In The Soop seasoan 1 full episode di Weverse.

1. Download aplikasi Weverse di Playstore atau Appstore
2. Buat akun Weverse terlebih dahulu, jika kamu belum memilikinya
3. Cari akun artis BTS
4. Kemudian di bagian profile-nya, klik menu Media
5. Klik BTS In The Soop atau In the SOOP BTS Ver
6. Lalu pilih buy now atau beli sekarang

Variety show BTS In The Soop ini merupakan program berbayar dan bisa dibeli di Weverse. Penonton perlu menyiapkan uang sebesar Rp409 ribu untuk melihat keseruan ketujuh member BTS di alam. Bagi para penggemar Internasional juga tidak perlu khawatir tidak memahami percakapan member BTS, karena disediakan subtitle dalam bahasa Korea, Inggris, Jepang dan China. Kira-kira bagaimana ya keseruan BTS In The Soop season 2?Tunggu kabar selanjutnya ya!

Baca juga: 10 YouTube Idol K-Pop Pendapatan Tertinggi 2021 Versi Forbes Korea

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...