10 Fakta dan Drama Lee Jung Joon, Petugas Ganteng di Squid Game

Image title
23 September 2021, 16:41
Lee Jung Joon
Netflix Korea
Lee Jung Joon

ZIGI – Lee Jung Joon atau Lee Jung Jun, salah satu aktor pendatang baru sempat muncul di drama Squid Game. Dia berperan sebagai salah satu petugas berseragam merah yang menggunakan topeng. Hanya disorot selama beberapa menit, kini sosoknya mulai digandrungi berkat visualnya yang tampan.

Perdana membintangi drama sejak tahun 2017, Lee Jung Joon memiliki kemampuan akting yang apik. Sayangnya, talenta itu tidak banyak dimunculkan dalam drama Squid Home karena dia hanya tampil sebagai cameo saja.

Berikut adalah fakta-fakta menarik sekaligus drama Lee Jung Joon, aktor yang muncul di Squid Game. Scroll artikel di bawah ini yuk!

Baca Juga: Hueningkai dan Soobin Pilih Member TXT yang Bisa Ikut Squid Game

1. Peran Lee Jung Joon di Drama Squid Game Episode 3

Lee Jung Joon
Photo : Netflix Korea
Lee Jung Joon

Dalam drama Squid Game episode 3, Lee Jung Joon berperan sebagai salah satu petugas berseragam merah. Kala itu, seorang petugas mendapati satu kontestan gagal mengeluarkan cetakan dari sarang gula madu saat waktu permainan sudah habis.

Merasa frustasi karena takut ditembak mati, sang kontestan menyerang Lee Jung Joon yang berdiri di sisi lain arena permainan. Setelah menembak lengannya, kontestan itu mengancam akan membunuh Lee Jung Joon dengan pistol. Kemudian kontestan itu meminta Lee Jung Joon untuk membuka topengnya dan akhirnya terungkap wajahnya. 

Tak berselang lama, Front Man datang ke arena permainan. Sang kontestan bunuh diri dan Lee Jung Joon ditembak oleh Front Man karena mengekspos wajahnya di depan para kontestan. Dalam Squid Game, para petugas berseragam merah dilarang menunjukkan wajah dan mengungkap identitas mereka.

2. Lee Jung Joon Debut Akting di Tahun 2017

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Lee Jung Joon sendiri baru empat tahun terakhir berkecimpung di dunia akting. Drama pertamanya ditandai lewat Queen For Seven Days (2017) yang dibintangi oleh Park Min Young dan Yeon Woo Jin. Kala itu, perannya hanya sebagai cameo saja.

Lalu dia juga pernah muncul dalam web drama Sweet Revenge (2017) yang mendapuk Cha Eun Woo ASTRO sebagai pemeran utama. Lee Jung Joon memainkan peran kecil di drama Two Cops (2017) dibintangi Jo Jung Suk, Hyeri Girl’s Day, serta Kim Seon Ho.

Karena masih termasuk aktor pendatang baru, peran Lee Jung Joon dalam drama belum memiliki porsi dialog yang banyak. Waktu screen time yang dimilikinya pun hanya sebentar.

Pada tahun 2018, Lee Jung Joon sempat tidak menerima proyek akting apa pun. Lalu dia melakukan comeback dengan tampil sebagai cameo di drama He is Psychometric (2019) sebagai Ahn Kyung Soo.

3. Kesuksesan Drama Class of Lies (2019)

Lee Jung Joon
Photo : OCN
Lee Jung Joon

Setelah itu, Lee Jung Joon didaulat menjadi salah satu karakter pendukung di drama Class of Lies (2019). Menceritakan tentang pencarian sosok pembunuh di sekolah, dia berperan sebagai salah satu siswa bernama Kim Hyung Kyu. Kim Hyung Kyu merupakan salah satu korban bullying.

Saat tayang tahun 2019 lalu, drama Class of Lies cukup difavoritkan karena mengangkat tema yang tak biasa. Di mana para siswa SMA menyelidiki sebuah kasus pembunuhan misterius.

4. Lee Jung Joon Perdana Jadi Peran Utama di Web Drama Best Mistake Season 2 (2020)

Lee Jung Joon
Photo : VLIVE
Lee Jung Joon

Lee Jung Joon akhirnya mendapat peran utama pertamanya di web drama Best Mistake Season 2 (2020) sebagai Choi Seung Hyun. Dia dikisahkan sebagai pemain bisbol yang cerdas. 

Kepribadian Choi Seun Hyun memang blak-blakan tapi juga sering diam. Namun dia memiliki motto hidup untuk bersikap adil dalam segala hal yang dilakukannya.

 

5. Lee Jung Joon Perankan Versi Muda dari Karakter Utama drama Kairos (2020)

Lee Jung Joon
Photo : Naver
Lee Jung Joon

Tak berselang lama setelah merampungkan web drama Best Mistake Season 2, Lee Jung Joon digaet untuk membintangi drama Kairos (2020). Menjadi pengalaman perdana, dia memerankan karakter versi muda dari aktor utama.

Lee Jung Joon lantas berperan sebagai Kim Seo Jin versi muda, yang karakter dewasanya dimainkan oleh aktor Shin Sung Rok.

6. Lee Jung Joon Main Web Drama Scripting Your Destiny (2021)

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Sebelum Squid Game, Lee Jung Joon sempat membintangi web drama Scripting Your Destiny di awal tahun 2021 ini. Mengusung genre fantasi, menceritakan tentang kehidupan para dewa. Sang aktor kedapatan karakter dewa takdir bernama Seong Woo.

7. Lee Jung Joon Kini Bernaung di Agensi Hunus Entertainment

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Sementara itu, kini Lee Jung Joon bernaung di Hunus Entertainment. Agensi hiburan tersebut juga merupakan rumah untuk jajaran aktor dan aktris terkenal mencakup Park Eun Seok, Ahn Woo Yeon, Yoon Hyun Min, Kim Kap Soo, dan masih banyak lagi.

8. Akun Instagram Lee Jung Joon

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Lee Jung Joon sendiri cukup aktif di akun Instagram pribadinya @right_jun_. Selain mengunggah foto selfie, dia juga sering membagikan kegiatannya di lokasi syuting, Berdasarkan unggahannya, diketahui bahwa Lee Jung Joon memiliki seorang adik laki-laki. 

9. Lee Jung Joon Kuliah di Universitas Seni Nasional Korea

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Melalui bio akun Instagram pribadinya, terungkap bahwa Lee Jung Joon kuliah di Universitas Seni Nasional Korea dengan mengambil jurusan Akting. Aktor kelahiran 1999 ini tampaknya sudah memasuki semester terakhir. 

10. Proyek Akting Lee Jung Joon Usai Drama Squid Game

Lee Jung Joon
Photo : @right_jun_/Instagram
Lee Jung Joon

Meskipun hanya muncul selama beberapa menit di drama Squid Game, sosok Lee Jung Joon sukses bikin penasaran penonton. Terlebih lagi, kini Squid Game tengah viral di seluruh dunia dan tak berhenti menjadi bahan perbincangan sejak tayang perdana 17 Sepotember 20201 lalu.

Lee Jung Joon telah dikonfirmasi membintangi web drama Best Mistake Season 3 yang dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun 2021 ini, Karakternya masih sama seperti musim sebelumnya yaitu sebagai Choi Seung Hyun.

Dengan demikian, itulah sederet fakta sekaligus drama yang pernah dibintangi Lee Jung Joon, salah satu pemeran petugas berseragam dengan topeng di drama Squid Game.

Baca Juga: 5 Teka-teki yang Kemungkinan Terjawab di Squid Game Season 2

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...