5 Fakta NMIXX, Girlband Baru JYP Entertainment dari Member JYPn
ZIGI – Setelah dinantikan, JYP Entertainment akhirnya mengumumkan bahwa girlband terbaru beranggotakan tujuh member dari proyek trainee JYPn dinamakan NMIXX. Ini menjadi grup wanita terbaru agensi sejak mendebutkan ITZY tahun 2019.
Pada Rabu, 26 Januari 2022 tengah malam, JYP Entertainment resmi memperkenalkan NMIXX dengan mengunggah sebuah video serta membuka beberapa platform media sosial. Berikut adalah fakta NMIXX yang patut kamu ketahui.
Baca Juga: Profil dan Biodata BAE JYPn: Trainee JYP, Sekolah, Teman Winter aespa
1. Perkenalan NMIXX Lewat Video NICE TO MIXX YOU
Melalui channel YouTube JYP Entertainment, agensi yang digawangi J.Y. Park itu mengunggah video singkat menampilkan logo NMIXX didominasi warna biru dan pink.
Meski tidak menampilkan konsep hingga jajaran member, penggemar meyakini bahwa ini merupakan girlband baru JYP Entertainment beranggotakan para trainee dari JYPn.
Selain itu, seluruh akun media sosial JYPn mulai dari Twitter, Instagram, Facebook, YouTube hingga Weibo telah berganti nama menjadi NMIXX.
2. NMIXX Jadi Proyek JYP Entertainment dan SQU4D
Di akhir video, tidak hanya tertera logo JYP Entertainment saja sebagai agensi yang menaungi NMIXX. Ada pula logo baru dengan tulisan SQU4D.
Terungkap bahwa SQU4D merupakan divisi baru di bawah naungan JYP Entertainment yang akan mengurus seluruh aktivitas NMIXX.
3. Arti Nama NMIXX
Huruf ‘N’ dari kata NMIXX dapat merepresentasikan New (baru), Now (sekarang), Next (selanjutnya), serta alfabet yang melambangkan nomor yang tidak dikenal.
Sedangkan MIX atau dalam bahasa Indonesia berarti campuran atau keragaman, merujuk pada ‘kombinasi terbaik untuk membuka dunia baru’.
Selain itu, NMIXX akan memiliki 7 member. Di mana ketujuh orang tersebut adalah all-rounder (serba bisa) dan tidak terbatas memegang posisi tertentu. JYP Entertainment menyatakan bahwa konsep girlband ini adalah ‘7-7-7 All Ace’ yang berarti grup terdiri dari 7 vokal, 7 penari, dan 7 visual. Daebak!
4. 7 Member NMIXX
Sebelumnya, JYP Entertainment sudah gencar memperkenalkan tujuh member NMIXX yang tergabung dalam kelompok trainee JYPn.
Mereka adalah Lily M, Haewon, Sullyoon, Jinni, BAE, Jiwoo dan Kyujin. Artikel profil member NMIXX sudah tersedia di website Zigi.id jadi jangan lupa untuk mengeceknya ya guys!
5. Tanggal Debut NMIXX
Hingga artikel ini dtiulis, JYP Entertainment belum mengumumkan tanggal debut resmi NMIXX. Namun berdasarkan rumor yang ada, NMIXX kemungkinan debut bulan Februari 2022.
Itulah sederet fakta NMIXX, girlband terbaru JYP Entertainment beranggotakan 7 member dari proyek trainee JYPn. Line up membernya antara lain Lily, Haewon, Sullyoon, Jinni, BAE, Jiwoo dan Kyujin.
Baca Juga: Profil dan Biodata Lily JYPn, Asal Australia Dekat dengan Bangchan