Nonton Rookie Cops Episode 11 dan 12 Sub Indo, Seung Hyun Hadapi Kasus
ZIGI – Drama Rookie Cops episode 11 dan 12 yang tayang pada sore ini, Rabu, 2 Maret 2022, akan memperlihatkan momen romantis Wi Seung Hyun (Kang Daniel) dan Ko Eun Kang (Chae Soo Bin) serta adegan ciuman Kim Tak (Lee Shin Young) dengan Shin A Ri (Chun Young Min).
Namun di tengah kebahagiaan para mahasiswa kepolisian, Ko Eun Kang menemukan gadis misterius yang diduga Gi Han Na (Park Yoo Na). Berikut link nonton Rookie Cops episode 11 sub Indo dan Rookie Cops episode 12 sub Indo.
Baca Juga: Profil dan Biodata Chae Soo Bin: Agama, Pacar, Isu Oplas, Karier
Recap Drama Rookie Cops Episode 10
Dalam Rookie Cops episode 10 yang tayang pekan lalu, Wi Seung Hyun dan Ko Eun Kang kepergok pergi berduaan oleh teman-teman yang lain. Kala itu, mereka tidak sengaja berhenti di rest area.
Ternyata di rest area tersebut ada Woo Ju Young (Min Do Hee), Yoo Dae Il (Park Sung Joon), dan Seo Bum Ju (Kim Woo Seok). Mereka sedang mencari penjahat yang menipu Woo Ju Young.
Saat libur musim panas dimulai, para mahasiswa bersiap untuk berlatih di kepolisian cabang. Wi Seung Hyun, Ko Eun Kang, dan Kim Tak ditugaskan di distrik yang sama. Ditampilkan adegan mencekam saat Seung Hyun dan Kim Tak berantem untuk menangkap penjahat.
Terakhir, mereka semua pergi ke klub malam untuk bersenang-senang. Saat ke toilet, ponsel Wi Seung Hyun tertukar dengan seorang wanita yang tengah disiksa oleh seorang pria berkacamata.
Spoiler Rookie Cops Episode 11 dan Rookie Cops Episode 12
Wi Seung Hyun akan mencoba mencari identitas wanita yang ponselnya tertukar dengan dirinya. Namun sebelumnya, para mahasiswa memutuskan untuk liburan bersama.
Yoo Dae Il dan Gi Han Na semakin dekat. Namun Gi Han Na tiba-tiba menangis. Di malam harinya, Han Na mabuk berat dan berjoget ria di bar.
Hubungan Kim Tak dan Shin A Ri juga tak kalah mesra. Setelah dinantikan, mereka akhirnya ciuman di episode 12. Apakah keduanya sudah saling menyatakan perasaan satu sama lain?
Ketika menikmati matahari terbenam dengan pemandangan pantai, Ko Eun Kang menemukan seorang wanita yang tak sadarkan diri. Ada teori yang menyebutkan bahwa itu adalah Gi Han Na karena sama-sama mengenakan baju warna putih, yang dikenakannya saat mabuk di bar .
Akhirnya polisi datang ke TKP. Di situ juga ada detektif Kang Nam Gi (Hyun Woo Sung) yang mengenal Gi Han Na. Lalu di video preview, ditampilkan pula momen Wi Seung Hyun, Ko Eun Kang, dan Kim Tak terkejut dengan apa yang mereka lihat di layar laptop.
Link Nonton Rookie Cops Episode 11 Sub Indo dan Rookie Cops Episode 12 Sub Indo
Drama Rookie Cops episode 11 dan episode 12 sub Indo hanya bisa ditonton di Disney+ Hotstar pada hari ini, Rabu, 2 Maret 2022 pukul 15.00 WIB.
Kamu bisa membuat akun menggunakan nomor ponsel kemudian memilih paket langganan yang disediakan Disney Hotstar untuk menyaksikan drama Rookie Cops sub Indo.
Sementara itu, Rookie Cops akan memiliki total 16 episode. Drama dibintangi Kang daniel dan Chae Soo Bin ini menceritakan tentang kehidupan para mahasiswa di Universitas Kepolisian.
Baca Juga: 10 Fakta dan Biodata Lee Shin Young, Aktor Drama Rookie Cops
