6 Potret dan Isi Wawancara Member LE SSERAFIM di Hari Debut
ZIGI – LE SSERAFIM siap debut lewat lagu berjudul Fearless pada Senin, 2 Mei 2022 pukul 18.00 waktu Korea Selatan atau jam 16.00 WIB. Beberapa jam sebelumnya, keenam member tampil perdana dalam sesi konferensi pers di depan wartawan.
Sakura, Kim Chaewon, Hong Eun Chae, Huh Yunjin, Kim Garam dan Kazuha tampil serba hitam menampilkan aura tanpa rasa takut sesuai arti nama grup. Mereka juga membawakan koreografi yang sulit.
Berikut potret LE SSERAFIM lengkap dengan wawancara setiap member menyambut debut mereka di bawah agensi HYBE Labels dan Source Music dikutip dari Korea Herald.
Baca juga: 5 Fakta Nakamura Kazuha LE SSERAFIM, Balerina Profesional di Belanda
1. Impian Kazuha Terwujud
Sebelum bergabung dalam LE SSERAFIM, Kazuha memiliki karier balerina di Belanda dengan segudang prestasi. Meski begitu, dia rela melepas kariernya demi mengejar impian menjadi seorang idol.
“Aku sangat menyukai K-pop, aku bermimpi untuk menjadi seorang idol. Aku bahagia bisa mewujudkan impianku dengan debut hari ini,” ujarnya.
Terlihat juga Kazuha menampilkan kemampuan baletnya dalam koreografi b-side track LE SSERAFIM.
2. Chaewon Grogi
Kim Chaewon tampil chic dengan potongan rambut bob. Jebolan Produce 48 yang pernah debut dengan IZ*ONE ini mengaku grogi.
“Sudah setahun sejak kali terakhir aku berdiri di atas panggung. Aku sangat grogi. Namun aku sudah bekerja keras mempersiapkan debut dan mempelajari banyak hal baru,” ungkapnya leader LE SSERAFIM ini.
Chaewon merasa posisi leader seperti tantangan baru baginya namun Sakura terus meyakinkannya.
3. Kim Garam Bahagia
Member LE SSERAFIM yang belakangan ditimpa isu bullying juga buka suara menjelang hari debutnya.
“Aku senang bisa debut dengan rekan-rekan yang luar biasa. Aku akan terus menunjukkan penampilan terbaik,” ungkap Garam.
4. Sakura Merasa Beban
Salah satu member dari Jepang, Sakura merasa terbebani karena ini adalah debutnya yang ketiga kali setelah AKB48 dan IZ*ONE.
“Aku merasakan beban karena ini debutku yang ketiga. Aku sudah bekerja keras dan berjuang untuk menunjukkan sisi diriku yang lebih dewasa,” kata idol kelahiran 19 Maret 1998 tersebut.
5. Eunchae Merasa Terbantu
Sementara maknae LE SSERAFIM, Eunchae mengaku sangat terbantu dengan member yang lain. Sebab ini adalah kali pertamanya melakukan syuting musik video sambil menjalani persiapan debut.
6. Yunjin Percaya Takdir
Bagi Yunjin, setiap member LE SSERAFIM memiliki latar belakang dan karakter yang berbeda. Rasanya seperti takdir yang menyatukan mereka.
“Aku puas kerja kerasku terbayar. Dan kami akan terus menunjukkan penampilan yang terbaik ke depannya,” tutur Yunjin.
LE SSERAFIM tampil berkarisma dalam balutan kostum hitam dan koreografi yang memancarkan aura keberanian sesuai judul lagu debut mereka, Fearless.
Baca juga: Profil dan Biodata Kim Chaewon LE SSERAFIM: Keluarga, Sekolah, Akun IG