5 Aktor Korea Menolak Jadi Lawan Main Song Hye Kyo, Ada Gong Yoo

Image title
14 Juni 2022, 08:00
Jo In Sung, Song Hye Kyo, Won Bin
Berbagai sumber
Jo In Sung, Song Hye Kyo, Won Bin

ZIGI – Kim Woo Bin, Gong Yoo, hingga Lee Jung Jae ternyata pernah menolak proyek akting yang juga ditawari oleh Song Hye Kyo. Alasannya pun beragam, karena bentroknya jadwal, kurang puas dengan naskah skenario, dan masih banyak lagi. 

Penasaran siapa saja aktor Korea lainnya yang memutuskan untuk menolak tawaran main drama bareng Song Hye Kyo? Simak daftar lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Tiga Mantan Song Hye Kyo Kumpul di Pernikahan Hyun Bin dan Son Ye Jin

1. Won Bin

Won Bin
Photo : Instagram @_won_bin_
Won Bin

Aktor yang lebih banyak menerima proyek iklan ini sesungguhnya mendapat naskah untuk drama Descendant of the Sun yang dirilis pada 2016. Won Bin menolak tawaran tersebut karena belum berminat untuk kembali berakting setelah menikah. 

Won Bin menikah dengan aktris Lee Na Young pada Mei 2015. Hingga hari ini, dirinya belum juga comeback untuk main film mapun drama meski penggemar telah menunggu proyek terbarunya. 

2. Lee Jung Jae

Lee Jung Jae di film Hunt
Photo : Naver
Lee Jung Jae di film Hunt

Drama Full House menjadi hit saat pertama kali tayang tahun 2004 silam. Mengisahkan kehidupan seorang aktor bernama Lee Young Jae (Rain) dan Han Ji Eun (Song Hye Kyo). Mereka dipertemukan dalam rumah yang diberi nama Full House. 

Sebelum Rain, kandidat pemeran utama dalam drama ini adalah Lee Jung Jae. Tawaran tersebut ditolak oleh aktor Squid Game ini karena ia tidak berminat di proyek drama. Penonton pun merasa Lee Jung Jae terlalu tua untuk memerankan sang tokoh utama. 

3. Jo In Sung

Jo In Sung
Photo : Instagram @IOKCompany
Jo In Sung

 

Selain Won Bin, aktor terkenal Jo In Sung juga mendapat tawaran drama Descendant of the Sun. Saat itu, fans berharap tinggi Jo In Sung dan Song Hye Kyo bisa reuni setelah beradu akting dalam drama romantis berjudul That Winter, the Wind Blows tahun 2013 lalu. 

Alih-alih menerima, Jo In Sung justru mengarahkan para kru film dan tim produksi untuk memberikan naskah Descendant of the Sun kepada Song Joong Ki. Ia merasa peran karakter Yoo Shi Jin lebih cocok untuk sobatnya itu. Keduanya memang bersahabat baik di dunia nyata.

4. Gong Yoo

Gong Yoo
Photo : Instagram @theswoonnetflix
Gong Yoo

Aktor Korea yang juga menjadi kandidat untuk membintangi drama Descendant of the Sun adalah Gong Yoo. Ia mendapat tawaran dari sang penulis naskah, Kim Eun Sook. Saat itu, Gong Yoo mengaku tidak nyaman muncul di K-Drama mengingat ia lebih sering berakting untuk layar lebar. 

Namun pada 2016, Gong Yoo justru menerima tawaran untuk drama Goblim  yang juga ditulis oleh Kim Eun Sook setelah sang penulis membujuknya selama 5 tahun terakhir. 

5. Kim Woo Bin

Kim Woo Bin di drama Our Blues
Photo : tvN
Kim Woo Bin di drama Our Blues

Terakhir adalah Kim Woo BIn yang juga masuk dalam daftar pemeran Descendant of the Sun. Alasan penolakannya tidak begitu jelas, tapi netizen berspekulasi kekasih Shin Min Ah ini tidak begitu suka dengan potongan rambut ala militer.

Ia juga merasa tidak sesuai terutama karena dirinya termasuk tinggi dibandingkan dengan kebanyakan perwira militer Korea Selatan pada umumnya. 

Nah di atas adalah daftar aktor Korea yang menolak menjadi lawan main Song Hye Kyo dalam drama. Kelimanya masuk dalam daftar aktor kelas A yang memiliki popularitas tinggi.

Baca juga: 20 Rekomendasi OST Drakor yang Cocok Didengarkan Saat Berkendara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...