8 Fakta Konser NCT 127 di ICE BSD, Teror Bom hingga Sempat Dihentikan
ZIGI – Boyband asal Korea Selatan, NCT 127 sukses gelar konser pada 4-5 November 2022 di Indonesian Convenstion Exhibition (ICE) BSD, Tangerang. Konser yang digawangi Taeyong ini awalnya sempat menerima ancaman bom hingga membuat penggemar panik.
Meski mendapatkan ancaman bom dan dihentikan karena banyak penggemar yang pingsan, pelantun Limitless ini sukses menggelar konser di hari kedua. Berikut fakta-fakta konser NCT 127 yang bertajuk NEO CITY: JAKARTA THE LINK. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: 3 Fakta Konser NCT 127 di ICE BSD Diteror Ancaman Bom
1. Penambahan Hari
Konser NCT 127 yang bertajuk NEO CITY: JAKARTA THE LINK seharusnya hanya diselenggarakan satu hari saja yakni Jumat, 4 November 2022. Sebab antusias NCTzen Indonesia yang tinggi, pihak promotor akhirnya menambah satu hari lagi pada Sabtu, 5 November 20222.
Tiket konser NCT 127 awalnya dijual pada Kamis, 22 September 2022 namun belum ada satu jam tiket sudah habis terjual. Pihak promotor, Dyandra Global akhirnya membuka pembelian tiket kedua pada Senin, 3 Oktober 2022.
2. Dapat Ancaman Bom
Sebelum menggelar konser pada Jumat, 4 November 2022, grup asuhan SM Entertainment tersebut sempat terima ancaman bom di Twitter. Dalam unggahan tersebut peneror menyebutkan terdapat ratusan gram bahan peledak jenis TNT dan TATP.
Mendengar kabar ini, penyidik dari Satrekrim Polres Tangerang Selatan langsung melakukan penyelidikan. Pihak kepolisian menurunkan unit anjing pelacak (K9) dan jibom (penjinak bom). Dari hasil penelusuran, tidak ada bom di lokasi konser.
3. Penyebar Teror Bom Minta Maaf
Beberapa saat teror bom tersebut ramai, pemilik akun Twitter @RYUCHALIS yang diketahui sebagai penyebar teror bom di konser NCT di BSD akhirnya minta maaf.
“Pertama-tama, saya ingin minta maaf kepada semua pihak jika menyebabkan kepanikan. Sebenarnya bukan niat saya menyebarkan informasi yang tidak pasti dan membuat panik. Saya hanya bertanya apakah itu benar atau tidak, apakah sudah ditangani atau tidak dan ternyata thread saya ramai,” tulis akun Twitter @RYUCHALIS dikutip Zigi.id pada Minggu, 6 November 2022.
4. Konser NCT 127 Dihentikan
Setelah menerima ancaman bom, konser NCT 127 tetap diselenggarakan pada Jumat, 4 November 2022. Banyak penggemar begitu antusias dan mengantre beberapa jam sebelum konser dimulai. Sayangnya, konser harus dihentikan setelah kondisi di bagian penonton tidak kondusif.
Berawal ketika para member NCT melempar sign ball ke arah penonton dan penggemar berusaha saling menangkap untuk mendapatkan bola. Namun tindakan ini justru menimbulkan kekacauan di bagian standing yakni di area section 1C akibatnya ada 30 orang jatuh pingsan.
5. Member NCT Khawatir
Sesaat setelah para member melemparkan bola dan kekacauan terjadi di area section 1C, para member tidak melanjutkan lagunya yang kala itu sedang membawakan Paradise. Pada saat kejadian tersebut, tampak member khawatir dan Haechan sempat marah karena terjadi kekacauan di ruang tersebut.
Kekhawatiran para member ini diakibatkan atas tragedi Itaewon Halloween yang terjadi pada 29 Oktober 2022 lalu sehingga menimbulkan banyak kekhawatiran ketika ada kerumunan yang tidak kondusif.
6. Pihak Promotor Minta Maaf
Sebab adanya peristiwa ini, konser NCT harus dihentikan oleh pihak kepolisian. Pihak promotor juga turut meminta maaf atas ketidaknyamanan selama konser NCT 127 tersebut berlangsung.
“Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas pemberhentian konser hari ini sebelum waktunya,” ujar pihak promotor dikutip dari Instagram @dyandraglobal.
NCT 127 kala itu telah menampilan tiga lagu dan lagu terakhir adalah Touch. Konser tersebut harus berhenti di tengah jalan sebelum menyelesaikan sekitar 5 atau 6 lagu sesuai dengan encore list konser di hari pertama.
7. Konser NCT 127 Di Hari Kedua Tetap Digelar
Meski beragam kendala terjadi di hari pertama konser, NCT 127 NEO CITY: JAKARTA THE LINK di hari kedua tetap berlangsung pada Sabtu, 5 November 2022. Banyak momen yang dibagikan NCTzen selama konser di hari kedua.
Di hari kedua, Jaehyun mengetahui project permintaan maaf penggemar atas tragedi di hari pertama konser dan meminta penggemar untuk menikmati konser mereka di hari kedua. Selain itu, leader NCT, Taeyeong juga memberikan informasi kepada penggemar bahwa terdapat kursi yang dikhususkan kepada NCTzen yang kelelahan.
Meski dihadiri oleh NCTzen yang sudah membeli tiket untuk hari kedua, rupanya banyak penggemar dari jadwal hari pertama berkunjung ke konser selanjutnya. Mereka akui ingin merasakan euforia konser para member NCT 127 selama di Indonesia.
8. Momen Menarik Konser NCT di Hari Kedua
Seperti yang disinggung di atas, banyak momen yang dibagikan NCTzen di media sosial khususnya Twitter. Seperti halnya ketika konser di suatu negara, para member menyapa penggemar dengan bahasa daerah di antaranya bahasa Sunda dan Medan.
Selain bahasa daerah, para member juga mengenalkan diri mereka masing-masing dengan bahasa Indonesia. Seperti Mark yang mengatakan, ‘Saya tampan’. Beberapa momen lainnya seperti Taeyong memakai blankon hingga Doyoung serta Haechan kembali menyanyikan cover lagu dari Andmesh Kamaleng, Cinta Luar Biasa.
Di atas beberapa fakta menarik konser NCT 127 NEO CITY: JAKARTA THE LINK yang sukses digelar pada 4-5 November 2022. Meski sempat mengalami beberapa kendala di hari pertama, NCT 127 berhasil menampilkan perform terbaik mereka di hari kedua.
Baca Juga: Konser NCT 127 Diawasi Pemerintah Setelah NCTzen Tak Ikuti Aturan
