Cara Menggunakan TikTok Resumes, Untuk Mencari Lowongan Pekerjaan

Image title
8 Juli 2021, 10:39
TikTok Resumes
Newsroom Tiktok
TikTok Resumes

ZIGI – TikTok adalah salah satu aplikasi video sosial populer, yang digemari oleh masyarakat di seluruh dunia. Dikutip dari Katadata, pengguna aktif TikTok mencapai 625 juta di seluruh dunia. Tapi kini, aplikasi ini tak hanya digunakan sebagai hiburan, melainkan dapat digunakan untuk melamar pekerjaan menggunakan TikTok Resumes.

TikTok akan mengundang pengguna untuk mengirimkan resume video ke perusahaan yang berpartisipasi atau yang sedang mencari pekerja. Lantas apa sebenarnya TikTok Resumes itu? Yuk simak artikel ini!

Apa itu TikTok Resumes?

image
Photo : Situs TikTok Resumes

TikTok meluncurkan TikTok Resumes pada 7 Juli 2021, sebagai program yang dirancang untuk memperluas saluran baru untuk rekrutmen pekerjaan. Program ini masih dalam tahap uji coba dan hanya akan berlangsung hingga 31 Juli 2021 untuk lowongan pekerjaan Amerika Serikat. Dengan menggunakan TikTok Resumes, pengguna didorong untuk kreatif menunjukkan keahlian dan pengalaman mereka.

Di mana pelamar kerja akan menggunakan resume video untuk melamar ke perusahaan yang diikutsertakan pada tahap uji coba. Ada lebih dari 30 perusahaan populer di dunia yang paling dicari pelamar kerja, seperti Chipotle, Target, WWE, Alo Yoga, Shopify, Contra hingga Movers+Shakers. 

Global Head of Marketing TikTok, Nick Tran mengungkapkan bahwa pihak TikTok merasa bangga bisa bermitra dengan beberapa perusahaan yang sedang berkembang di dunia. Platform ini dikembangkan untuk merangkul para pencari kerja menemukan pekerjaan yang sesuai keahliannya. 

"#CareerTok sudah menjadi subkultur yang berkembang pesat di platform dan kami tidak sabar untuk melihat bagaimana komunitas merangkul Resume TikTok dan membantu membayangkan kembali perekrutan dan penemuan pekerjaan,” ungkap Nick Tran, yang dilansir dari Newsroom TikTok, Kamis, 8 Juli 2021. 

Lebih lanjut, Manajer Pemasaran TikTok, Kayla Dixon mengatakan bahwa program TikTok Resumes adalah program dari TikTok College Ambassadors, yang memperkerjakan ratusan mahasiswa sebagai perwakilan merek di kampus. Program ini diluncurkan untuk membantu banyak orang, khususnya mahasiswa yang terkena dampak pandemi. 

“Seperti banyak orang, mahasiswa terkena dampak pandemi dan telah menunjukkan ketahanan dan optimisme yang tak tergoyahkan yang benar-benar menginspirasi. Kami senang membantu siswa dan pencari kerja di mana pun melepaskan kreativitas mereka dan 'dapatkan tasnya!’,” kata Kayla Dixon. 

Cara menggunakan TikTok Resumes

image
Photo : Situs TikTok Resumes

Pengguna dapat menemukan TikTok Resumes di aplikasi TikTok melalui tagar #TikTokResumes atau mengunjungi situs TikTok Resumes di link ini. Pelamar akan diundang untuk membaca dengan seksama detail pekerjaannya. Misalnya, resume video TikTok yang menonjol, profil pembuat TikTok yang membuat konten karier dan mengirimkan video untuk pekerjaan yang diposting.

Selain itu, situs TikTok Resumes juga dapat diakses melalui sejumlah titik masuk, termasuk halaman TikTok Discover. Untuk cara menggunakan #TikTokResumes, pelamar harus membuat resume video terlebih dahulu. Kemudian video tersebut diposting ke aplikasi TikTok, setelah itu pelamar mengirimkan video tersebut kepada perusahaan melalui aplikasi.

Atau cara lain, pelamar dapat mengunjungi situs TikTok Resumes, kemudian cari perusahaan yang akan dilamar. Setelah itu, unggah video tersebut ke situs perusahaan yang dilamar. Perlu diingat bahwa video instruksi program uji coba ini merekomendasikan agar pelamar tidak menyertakan informasi kontak pribadi, seperti alamat email, pada video yang diunggah secara publik. 

Lowongan pekerjaan pada TikTok Resumes

image
Photo : Situs TikTok Resumes

Dilansir dari The Verge, pengembangan konten melalui TikTok telah dilakukan oleh sejumlah perusahaan. Misalnya, perusahaan Alo Yoga yang membuka lowongan pekerjaan sebagai manajer media sosial melalui TikTok Resumes. Manajer media sosial ditugaskan sebagai pengembang strategi TikTok bagi merek dan bermitra dengan influencer

Selain itu, perusahaan Detroit Pistons membuka lowongan pekerjaan sebagai produser video atau daftar host di kamera untuk Allrecipes. Perusahaan Shopify membuka perekrutan untuk senior insiyur data melalui uji coba ini. 

Perusahaan besar seperti Target, Chipotle, Sweetgreen, dan Great Chips juga menggunakan TikTok Resumes, dalam menemukan karyawan pemula dan menengah untuk bekerja di toko dan gudang perusahaan tersebut, serta beberapa lowongan kerja full time dan posisi korporat.

Pelamar juga dapat melamar pekerjaan ke WWE Superstar. Jika kalian ingin melihat daftar perusahaan yang sedang membuka lowongan pekerjaan, kamu dapat mengunjungi situsTikTok Resumes, kemudian klik search job openings. Tapi perlu diingat, uji coba ini baru dilakukan di Amerika Serikat. Belum ada informasi pasti, apakah TikTok Resumes akan dikembangkan di negara lain.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...