Garena Luncurkan Gim Rasa Budaya Lokal, Ada Nyi Roro Kidul & Kabayan

Cindy Mutia Annur
8 Juni 2020, 21:07
garena, gim baru, gim onliine, fantasy town, gim nyi roro kidul, gim legenda lokal
ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Ilustrasi. Pengenalan karakter cerita rakyat melalui gim diharapkan ikut membantu mengenalkan budaya Indonesia lebih efektif.

Platfrom layanan e-sport Garena  meluncurkan gim bergenre pertanian atau farming simulator  bernama 'Fantasy Town'. Gim ini menghadirkan sejumlah karakter legenda lokal, seperti Nyi Roro Kidul, Nyi iteung, hingga Kabayan.

Produser Fantasy Town Edmundo Swidoyono mengatakan, pengenalan karakter cerita rakyat melalui gim diharapkan ikut membantu mengenalkan budaya Indonesia lebih efektif. "Apalagi, mengingat cerita rakyat yang menjadi akar budaya Indonesia mungkin sudah jarang diminati oleh anak-anak zaman sekarang,” ujar Edmundo dalam siaran pers, Senin (8/6). 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio pun menyambut baik hadirnya gim bernuansa lokal ini. Apalagi, pengembangan gim di era pandami corona dinilai memiliki potensi yang cukup besar. 

"Mobile Games sebagai salah satu subsektor ekonomi kreatif yang belakangan menjadi primadona, akan cukup efektif untuk memperkenalkan budaya dan cerita rakyat," ujar Wishnutama.

(Baca: Gamer Indonesia Masuk Lima Besar Pemain PUBG Terbaik Dunia)

Ia pun berharap semakin banyak pengembang gim yang mengangkat dan memperkenalkan cerita rakyat Indonesia. Ini  juga sejalan dengan gerakan Bangga Buatan Indonesia. 

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...