Gerai kopi TUKU membuka toko sementara atau pop up store di Gangnam, Seoul, Korea Selatan. Gerai ini akan dibuka selama satu bulan mulai Senin (25/3) bekerja sama dengan Kornerd Coffee, salah satu pemain industri kopi berpengaruh di Seoul.
CEO dan Founder Toko Kopi TUKU Andanu Prasetyo menjelaskan, kemitraan dengan Kornerd Coffee dimulai dari pertemuan yang tidak disengaja. Pemilik Kornerd Coffee awalnya berkunjung ke Jakarta dan merasakan pesona unik dari racikan kopi TUKU.
Ia mengatakan, kolaborasi antara TUKU dan Kornerd Coffee di 47, Gangnam-daero 160-gil, Gangnam- gu, Seoul tidak hanya menawarkan ‘es kopi susu gula aren' yang terkenal. Mereka juga akan menyediakan berbagai pilihan racikan kopi khas Indonesia.
"Kami ingin membawa cita rasa TUKU, langsung dari Jalan Cipete, Jakarta Selatan, ke Seoul, dengan harapan tidak hanya bertemu dengan teman-teman baru, tapi juga untuk belajar dan bereksplorasi," ujar Andanu dalam siaran pers, dikutip Selasa (26/3).
Andanu mengatakan, TUKU ingin membangkitkan semangat untuk kopi Indonesia di panggung internasional melalui pop up store tersebut. Ia mengundang para pecinta kopi untuk menikmati cita rasa dan cerita unik toko kopi pop up Indonesia pertama di Seoul tersebut.
Kopi Tuku adalah pelopor kopi susu gula aren yang kini menjadi tren di Indonesia. Gerai Tuku sempat viral setelah dikunjungi langsung oleh Presiden Joko Widodo pada 2017. Tuku saat ini memiliki puluhan cabang yang tak hanya tersebar di Jabodetabek, tetapi juga di kota-kota besar lainnya.