Citibank Indonesia Kantongi Laba Rp 2,2 Triliun hingga Kuartal III 2024

Nur Hana Putri Nabila/Katadata
Citibank, N.A., Indonesia atau Citi Indonesia membukukan laba bersih Rp 2,2 triliun hingga kuartal III 2024.
13/11/2024, 15.59 WIB

Citibank, N.A., Indonesia atau Citi Indonesia membukukan laba Rp 2,2 triliun hingga kuartal III 2024. Pencapaian tersebut naik 32% secara tahunan, year on year (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun lalu. 

Kenaikan laba bersih perusahaan terutama disebabkan oleh biaya operasional yang lebih efisien yang menghasilkan perbaikan Cost to Income Ratio (CIR) menjadi 41,9% dari 59,8% di tahun sebelumnya.

Tak hanya itu, kenaikan laba bersih juga telah mendorong Return on Asset (ROA) Citi Indonesia naik menjadi 4,1% dari 2,8% pada 2023. Kemudian diikuti oleh Return on Equity (ROE) yang meningkat menjadi 15,4% dari sebelumnya 12,7%. 

Tak hanya itu, Rasio Liquidity Coverage (LCR) dan Net Stable Funding (NSFR) tetap solid di 291% dan 124%, jauh di atas persyaratan minimum. Citi Indonesia juga memiliki permodalan yang kuat dengan Rasio Kewajiban Penyediaan Modal Minimum (KPMM) sebesar 33,1%, meningkat dari 30,5% pada tahun lalu.

CEO Citi Indonesia, Batara Sianturi, mengatakan kinerja perusahaan pada kuartal III 2024 ini menunjukkan indikator yang kuat dan stabil. Ia menilai hal tersebut didukung oleh pertumbuhan yang signifikan di berbagai lini bisnis di Indonesia. 

Seiring dengan prioritas pada transformasi organisasi, efisiensi dari pengurangan biaya operasional serta upaya lainnya juga telah meningkatkan laba bersih sebesar 32%. Pada kuartal III 2024, Citi Indonesia juga memperkenalkan solusi baru untuk klien, yaitu Electronic Trade Loan, yang terintegrasi dalam aplikasi CitiDirect untuk membantu nasabah mengelola keuangan mereka secara menyeluruh. 

Ia menyebut Citi Indonesia akan terus mendukung pertumbuhan keuangan nasabah serta ketahanan sektor perbankan di Indonesia melalui berbagai inisiatif strategis.

“Dan komitmen kami untuk menyediakan layanan dan solusi keuangan yang komprehensif,” kata Batara dalam keterangan resminya, Rabu (13/11). 

Reporter: Nur Hana Putri Nabila