Aksi Teror Bom Panci

ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Penulis: Arief Kamaludin
27/2/2017, 18.45 WIB

Densus 88 Mabes Polri terus mendalami motif Yayat Cahdiyat (YC) mengapa meledakkan bom panci di Taman Pendawa, Kelurahan Arjuna, Kota Bandung, Jawa Barat Senin (27/2). Pelaku bersembunyi di ruangan lantai 2 kantor Kelurahan Arjuna, setelah meledakkan bom panci di Taman Pendawa.

Menurut Kapolda Jabar Irjen Anton Charliyan, Yayat nekat melakukan aksi tersebut semata menuntut Densus 88 membebaskan teroris yang telah ditangkap.

Kapolda juga sampaikan bahwa bom yang meledak merupakan jenis low explosive dengan mematikan lantaran karena terdapat paku beton sepanjang 10 sentimeter.

Petugas melakukan penyergapan ke dalam kantor kelurahan Arjuna dan menembak pelaku di bagian dada. Pelaku terpaksa ditembak karena upaya petugas memintanya untuk menyerahkan diri tidak diindahkan.