Erick Dinilai Representasi Kepemimpinan Nasional di Tingkat Global

ANTARA FOTO/Yudi/Lmo/aww.
Menteri BUMN Erick Thohir memberikan sambutan saat acara silaturahmi bersama relawan Jokowi di Medan, Sumatera Utara, Jumat (6/1/2023).
13/1/2023, 14.47 WIB

Sepak terjang Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sejauh ini dinilai sudah berpengaruh di lingkup global. Rekam jejak Erick selama berkecimpung di dunia bisnis dan sebagai menteri menjadi cerminan kepemimpinan nasional dalam menjawab tantangan global. 

Sebelumnya, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia pernah mengatakan, Erick adalah figur pemimpin masa depan yang bisa menjadi pendorong berbagai kemajuan di Tanah Air. Kemajuan tersebut bisa dilihat di berbagai sektor di mana Erick membawa banyak perubahan berkat sejumlah ide dan tindakan nyata yang ia lakukan.  

Menurut Bahlil, Indonesia sedang membutuhkan pemimpin yang terbuka terhadap perkembangan zaman dan dapat mencetuskan solusi untuk mengatasi persoalan di tengah masyarakat. Dan bagi Bahlil, Erick adalah sosok pemimpin yang dibutuhkan bangsa lantaran ia menjadi perpaduan dari tempaan lokal dan teruji di taraf internasional.  

“Indonesia ke depan bukan hanya membutuhkan pemimpin yang pintar. Tapi pemimpin yang pintar dan berkarakter dan punya hati untuk rakyat,” ujar Bahlil.

Sementara menurut pengamat politik Yuari Prayanto, Indonesia saat ini membutuhkan pemimpin muda yang berprestasi dan berpengalaman di tingkat global. Nantinya, kehadiran sosok demikian akan bermanfaat bagi strategi diplomatik sekaligus strategi perdagangan Indonesia di tengah silang sengkarut persoalan global yang kian kompleks. 

Kepiawaian bisnis Erick Thohir di tingkat global telah terbukti ketika ia membesut klub sepakbola papan atas Italia, Inter Milan dan menjabat sebagai CEO klub bola basket Amerika, Philadelphia 76ers. Bahkan kini ia menjabat sebagai anggota Central Board Federasi Bola Basket Internasional (FIBA) dan Anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC). 

Selain itu, menurut Yuari, Erick Thohir berhasil mengatasi krisis di dalam negeri ketika Pandemi Covid-19 melanda seluruh dunia. Ketika itu Erick berperan penting mendatangkan alat kesehatan dan jutaan vaksin yang turut berdampak pada pemulihan krisis kesehatan sekaligus krisis ekonomi di Tanah Air. 

Belum lagi menghitung kiprah Erick saat mendatangkan gelombang investasi global untuk membangkitkan BUMN. Terbukti upaya itu mengaktivasi peran BUMN di masa pemulihan ekonomi dan mendorong geliat perekonomian masyarakat di akar rumput. 

Karena itu, Yuari Prayanto mengatakan tidak heran jika banyak masyarakat di akar rumput atau tingkat elite nasional memberikan dukungannya kepada Erick Thohir untuk menjadi orang nomor dua di Indonesia selanjutnya.

“Komitmen Erick Thohir terhadap masyarakat dan bangsa tidak diragukan lagi. Erick Thohir mayoritas warganet percaya adalah pemimpin yang bisa membawa kemajuan Indonesia,” kata Yuari, Selasa (3/1).

Elektabilitas Erick Thohir sebagai cawapres menjadi yang tertinggi secara nasional berdasarkan hasil survei terbaru dari Poltracking Indonesia dan Lembaga Survei dan Polling Indonesia (SPIN).

Menurut hasil survei Poltracking Indonesia akhir November 2022, elektabilitas Erick mencapai angka sebesar 16,2 persen. Lalu di akhir Desember 2022, SPIN menemukan elektabilitas Erick Thohir berada di angka 19,2 persen.