Alasan Erick Thohir Cuma Jual 60.000 Tiket Laga Indonesia vs Argentina

ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/foc.
Ketum PSSI Erick Thohir menyampaikan keterangan pers pada peluncuran harga tiket Indonesia vs Argentina di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023). PSSIÊresmi mengumumkan daftar harga tiketÊpertandingan Indonesia vs Argentina dengan harga termurah dijual dengan harga Rp600 ribu dan termahal Rp4,25 juta.
30/5/2023, 16.08 WIB

Laga Timnas Indonesia vs Argentina dalam FIFA Match Day akan digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta pada 19 Juni 2023 mendatang. Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Erick Thohir, mengatakan tiket yang dijual hanya sekitar 60.000 kursi saja. Hal ini lantaran adanya beberapa pertimbangan.

"Tentu ada beberapa hal yang memang kita jaga, kapasitasnya biar seimbang, ini menjaga keamanan. Tentu (ada) pihak sponsor yang sudah punya kuota tiket," ungkapnya, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (29/5).

Selain itu, dia mengatakan, ada beberapa tokoh sepak bola nasional akan diundang. Ditambah lagi, PSSI juga mengundang beberapa pengurus asosiasi sepak bola dari negara ASEAN, Asia hingga dunia untuk melihat fasilitas sepak bola di Indonesia.

"Jadi ini yang kadang-kadang kita ingin menunjukkan ke beberapa negara yang belum pernah ke Indonesia, kita ini negara yang kuat dalam membangun sepak bola, baik di kultural tapi juga di infrastruktur," terang dia.

Pertandingan Indonesia vs Argentina sekaligus menjadi agenda dalam Tur Asia Argentina 2023. Salah satu penampilan yang dinantikan adalah megabintang Tim Tango, Lionel Messi.

PSSI juga telah resmi mengumumkan tiket pertandingan. Harga tiketnya pun bervariasi mulai dari Rp 600 ribu untuk Kategori III, hingga Rp 4,25 juta untuk VIP barat dan timur.

Berikut daftar lengkap harga tiket pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina:

1. Kategori III Rp600 ribu
2. Kategori II Rp1,2 juta
3. Kategori I Rp2,5 juta
4. VIP Barat dan Timur Rp4,25 juta.

Erick mengatakan, masyarakat yang ingin membeli tiket bisa mengakses laman PSSI (pssi.org) atau melalui Tiket.com (tiket.com). Ia juga mengatakan Timnas akan terus melakoni jadwal rutin melawan tim top dunia saban tahun.

"Pertandingan kelas dunia ini untuk tes nyali kita," ujar dia.