Kronologi Ibu Amanda Manopo Meninggal Dunia di Usia 56 Tahun
ZIGI – Kabar duka datang dari Amanda Manopo. Ibu kandungnya bernama Henny Manopo Lugue meninggal dunia pada Minggu, 25 Juli 2021. Diketahui bahwa sebelumnya, kondisi sang ibunda sempat kritis akibat positif Covid-19.
Hal ini pertama kali diumumkan oleh manajer Amanda Manopo, Ricco Richardo, yang mengunggah sebuah postingan di akun Instagram pribadinya @ricco_richardo. Lantas seperti apa kronologi ibu Amanda Manopo meninggal dunia? Simak artikelnya di bawah ini.
Ibu Amanda Manopo, Henny Manopo Positif Covid-19
Sejak 23 Juli 2021 lalu, ibunda Amanda Manopo, Henny Agustina Manopo Lugue, menjalani perawatan di ruang Intensive Care Unit (ICU) Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran, Jakarta Pusat usai dinyatakan positif Covid-19.
Menurut penuturan dari Ricco Richardo selaku manajer Amanda Manopo, kondisi kesehatan Henny Manopo sempat kritis. Hal ini juga disebabkan karena sang ibunda memiliki penyakit bawaan yaitu diabetes.
Ibu Amanda Manopo Sempat Alami Stroke
Selain mengidap Covid-19, Henny Manopo terserang stroke setelah ditemukan adanya penggumpalan darah di otak. Sehingga ibu Amanda Manopo membutuhkan perawatan intensif dan bergantung pada ventilator serta monitor.
Amanda Manopo Minta Doa
Mengetahui kondisi ibunya yang kritis, Amanda Manopo sempat memanjatkan doa lewat sebuah unggahan di akun Instagram @amandamanopo pada Sabtu, 24 Juli 2021 lalu.
"Bapa, Aku bersujud di hadapan-Mu dengan rendah hati memohon agar Engkau menyembuhkan ibuku. Ibuku sudah sakit selama berhari-hari dan dia sangat kesakitan. Tolong kasihanilah ibuku dan penuhi dia dengan kekuatan penyembuhan-Mu,” tulis Amanda Manopo di Instagram Stories kala itu.
Mantan kekasih Billy Syahputra ini tampaknya benar-benar berserah dan berharap adanya mukjizat demi kesembuhan untuk sang ibu.
"Ulurkan tangan-Mu yang kuat padanya, sembuhkan apa pun yang membuatnya sakit. Berikan dia dalam penderitaannya dan singkirkan ketakutan dan kecemasan yang mungkin dia miliki. Dukung ia dengan kasih karunia-Mu dan bantu ia untuk mengandalkan-Mu. Beri dia kekuatan dan keberanian saat dia ia menunggu-Mu untuk kesembuhannya. Dalam nama Yesus," tutup Amanda.
Ibu Amanda Manopo Meninggal Dunia
Tepat pada Minggu, 25 Juli 2021, ibu Amanda Manopo yakni Henny Manopo meninggal dunia. Kabar duka ini pertama kali dibagikan oleh manajer Amanda Manopo, Ricco Richardo, melalui Instagram.
"Rest in love, Mami @hennymanopolugue. Mami sudah tidak sakit, Mami tenang di surga... Tuhan Yesus jaga Mami," tulis Ricco Richardo.
Pada unggahan itu, Ricco Richardo juga menyatakan janjinya kepada almarhumah bahwa ia akan selalu menjaga Amanda Manopo, "Aku akan selalu jagain Manda sampai kapan pun seperti janji aku bilang ke Mami. Love you Mi," tutupnya.
Sementara itu, ibu Amanda Manopo yakni Henny Manopo meninggal dunia pada Minggu, 25 Juli 2021 usai berjuang melawan penyakit Covid-19, bahkan sempat terserang stroke. Henny Manopo diketahui lahir pada 27 Agustus 1964, membuatnya tutup usia di umur 56 tahun.