ZIGI – Isu Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti dikeluarkan dari Pelatnas PBSI ramai diperbincangkan publik. Pasangan ganda campuran unggulan Indonesia ini bahkan memberikan isyarat di Instagram terkait isu dicoret dari Pelatnas PBSI.
Rumor ini semakin diperkuat ketika Praveen/Melati tidak masuk dalam daftar pemain yang dipanggil PP PBSI (Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) untuk menjalani tes kesehatan. Yuk simak artikelnya di bawah ini!
Baca Juga: Profil dan Biodata Melati Daeva Oktavianti Agama, Pacar, Prestasi
Awal Mula Rumor Melati Daeva Oktavianti Dicoret dari Pelatnas PBSI
Rumor Melati Daeva Oktavianti dicoret dari Pelatnas PBSI ini sudah tedengar sejak awal tahun 2022. Hal itu menyusul dari performa buruk Melati dan pasangannya, Praveen Jordan dalam pertandingan bulu tangkis sepanjang tahun 2021.
Selama tahun itu pula, Praveen/Melati diketahui belum meraih gelar juara. Selain itu, pertandingan mereka juga dianggap kurang impresif dan sempat membuat sang pelatih kecewa.
Di Indonesia Badminton Festival yang digelar di Bali pada akhir tahun kemarin, prestasi mereka dikatakan jeblok. Di Indonesia Masters, Praveen/Melati bahkan tumbang di babak pertama. Padahal, pasangan yang dijuluki Honey Couple ini menjadi pasangan unggulan Indonesia sejak tahun 2018. Mereka juga berada di peringkat lima dunia.
“Kalau dibandingkan tahun kemarin (2020) betul ada penurunan, tapi penurunan itu harusnya disikapi bukan menyalahkan tapi mengevaluasi, apa-apa yang kurang harus dievaluasi. Misal komunikasi kurang harus diperbaiki,” kata Yoppy Rosimin, Ketua PB Djarum dikutip Zigi.id dari Bhulukhuduk TV pada Senin, 17 Januari 2022.
Selain itu, ada pula yang mengatakan bahwa Praveen/Melati kerap membawa masalah pribadi ke lapangan. Di Indonesia Masters, mereka dikatakan membuat pelatih marah karena tidak ada komunikasi di lapangan. Usut punya usut, Praveen dan Melati pernah pacaran saat masih di PB Djarum.
Melati Daeva Oktavianti Tidak Ada Dalam Daftar Tes Kesehatan
Terbaru, Praveen dan Melati tidak dipanggil ke tes kesehatan yang digelar oleh PBSI pada 19-20 Januari 2022. Dari surat yang beredar, ada beberapa atlet yang harus menjalani tes kesehatan yang akan dilaksanakan di Pelatnas Cipayung, Jakarta dan tidak ada nama untuk Praveen serta Melati.
Diketahui bahwa pemanggilan tes kesehatan ini adalah proses rekrutmen dari PBSI. Selain Praveen dan Melati, masih ada puluhan atlet yang juga tidak ada dalam daftar tes kesehatan.
Melati Daeva Oktavianti Bagikan Kode Isu Dikeluarkan
Baru-baru ini, Melati mengunggah serangkaian foto dengan atlet dan para pelatih di Pelatnas PBSI. Dia juga memberikan kode bahwa akan ada babak baru dalam hidupnya yang berkaitan dengan kariernya sebagai atlet.
“New chapter,” tulis Melati di Instagram @melatidaeva pada Minggu, 16 Januari 2022.
Di Instagram Story, Melati terlihat me-repost beberapa ucapan semangat dari rekan-rekannya. Hal inilah yang semakin menguatkan bahwa Melati akan dikeluarkan dari Pelatnas PBSI.
“Baru aja mau nimbrung di komen, eh ternyata dikunci. Selamat berpetualang @melatidaeva. Semuanya akan baik-baik saja,” ujar Nafielah Mahmudah.
“Buatlah sinarmu sendiri,” tulis Fadia Silva.
Sebelum Melati, Praveen Jordan sudah lebih dulu membagikan postingan serupa terkaitnya kariernya di Pelatnas PBSI. Dia juga menuliskan terkait hal yang baru dalam kariernya. Hingga saat ini, belum ada surat resmi terkait isu dikeluarkannya Melati Daeva Oktavianti dan Praveen Jordan.
Baca Juga: Profil dan Biodata Praveen Jordan Agama, Pacar, Daftar Prestasi