Dikenal Baik, Jeongyeon TWICE Buka Instagram Untuk Adopsi Anjing

Berbagai sumber
Jeongyeon TWICE
21/1/2022, 18.32 WIB

ZIGI – Jeongyeon TWICE membuat akun Instagram khusus untuk mencari adopter anjing bernama Yuki. Jeongyeon dan sang kakak Gong Seung Yeon menjadi rumah sementara sampai anjing hitam tersebut menemukan rumah tinggal. Instagram Jeongyeon TWICE tersebut dipenuhi update terbaru dari Yuki. 

Sosok idol kelahiran 1 November 1996 ini memang dikenal sebagai guardian angel. Ia diam-diam melakukan banyak kebaikan yang bahkan tidak disadari oleh penggemar. Simak berita lengkapnya di sini. 

Jeongyeon TWICE Buka Instagram Untuk Cari Adopter Anjing Bernama Yuki

Jeongyeon TWICE mengejutkan banyak orang setelah ia membuka akun Instagram dengan nama @yuki_2021222 pada 14 Januari 2022. Padahal seluruh member TWICE tidak memiliki akun pribadi. Namun ternyata akun vokalis TWICE ini digunakan untuk seekor anjing bernama Yuki. Idol yang sempat vakum lama ini sedang mencari adopter untuk anak anjing jantan yang saat ini berusia 3 bulan. 

Menurut keterangan, Yuki berasal dari penampungan bernama Ansung Pyeonggang Gongju. Yuki yang sebelumnya bernama Yonggi saat ini tinggal bersama Jeongyeon dan kakaknya untuk sementara waktu. Sang anjing kecil tersebut memiliki kondisi kulit yang kurang baik. Namun Jeongyeon dan Gong Seung Yeon telah membawanya ke dokter hewan untk pengobatan. 

Tidak lupa Jeongyeon juga memberikan informasi yang cukup, "Sedang mencari rumah untuk Yuki. Jika kalian ingin mengadopsi, tolong klik link di bawah dan masuk sebagai pengguna terdaftar." Update terakhir memperlihatn banyak orang yang mengisi permintaan adopsi di laman tersebut. 

Dalam 12 unggahan, terlihat Jeongyeon TWICE dan sang kakak selalu mengabarkan kondisi terbaru Yuki. Sebelumnya kulit Yuki tampak bersisik saat pertama kali diadopsi, tapi dalam unggahan terbaru bulu Yuki tumbuh dengan baik.

Penggemar  terharu melihat Jeongyeon turun tangan memandikan anjing bewarna hitam tersebut. Dalam video tersebut, pelantun Feel Special ini mengenakan piyama bergaris, tanpa makeup dan rambut blonde. 

"Memandikan anjing sangat menakutkan tapi aku harus memandikan Yuki dengan obat khusus 2 kali seminggu," tulisnya lewat Instagram.  

Penggemar yang merasa tersentuh dengan tindakan Jeongyeoan TWICE dan sang kakak berharap Yuki akan diadopsi oleh pihak yang baik. Sekarang Instagram Jeongyeon TWICE tersebut banyak iikuti oleh ONCE, fans dari TWICE. 

Jeongyeon TWICE Selalu Dikenal Sebagai Sosok yang Baik

Jeongyeon TWICE adalah salah satu member yang tidak pernah terlibat dalam kontroversi apa pun. Ia dikenal memiliki karisma dengan gayanya yang boyish dan sikap tenang. Di kalangan penggemar, penyanyi Alcohol Free ini sering disebut sebagai Guardian Angel atau malaikat penjaga. 

Ia misalnya akan datang pertama kali saat member lain merasa kesulitan. Jeongyeon juga sering memastikan seluruh anggota TWICE masuk dalam kamera ketika menggung. 

Terbaru, dalam wawancara dengan The Associated Press‘s Juwon Park, idol kelahiran 1996 ini memberikan berita mengejutkan. Seperti diketahui Jeongyeon sempat hiatus pada Oktober 2020 dan Juni 2021. Ia mengalami cedera bagian leher dan masalah kesehatan mental. 

Namun dalam wawancara, selama hiatus sang idol sempat bekerja sebagai barista di sebuah kafe. Kafe tersebut milik seorang teman dan ia sempat membantu beberapa kali. Kebaikan hatinya ini mendapat pujian dari banyak pihak. 

Saat ini Instagram Jeongyeon Twice @yuki_2021222 telah meraih 42 ribu lebih pengikut. Pada Jumat, 22 Desember 2022, Jeongyeon Twice mengunggah video Yuki yang sedang makan snack.