4 Fakta Lee Ji Han 'Produce 101' Meninggal di Tragedi Itaewon Hallowen

Instagram/@lee_ji_han_fansclub
Lee Ji Han
31/10/2022, 09.16 WIB

ZIGI – Kontestan Produce 101 season 2 Lee Ji Han menjadi salah satu korban meninggal tragedi Itaewon Halloween. Kabar ini diketahui pertama kali dari unggahan Instagram Stories dari rekan sesama kontestan Produce 101 season 2, Park Hee Seok dan Kim Do Hyun.

Tragedi Itaewon Halloween yang diselenggarakan pada 29-30 Oktober 2022 ini telah menyebabkan 154 korban meninggal dan lebih dari 132 orang luka-luka. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Pesta Halloween SM Entertainment Batal, Hormati 149 Korban di Itaewon

Lee Ji Han Jadi Korban Itaewon Halloween

Aktor Lee Ji Han menjadi korban meninggal dari tragedi Itaewon Halloween yang diselenggarakan pada 29-30 Oktober 2022. Kabar ini disampaikan langsung oleh Park Hee Seok, rekannya sesama kontestan Produce 101 season 2 melalui Instagram.

Ji Han telah meninggalkan dunia ini untuk pergi ke tempat yang terakhirnya. Tolong ucapkan selamat tinggal padanya saat dia pergi ke tempat terakhirnya,” tulis Park Hae Seok melalui Instagramnya, @k_bean_heeseok dilansir dari Koreaboo pada Senin, 31 Oktober 2022.

Agensi Konfirmasi Kematian Lee Ji Han

 

Bersamaan dengan kabar meninggalnya Lee Ji Han, pihak agensi yakni 935 Entertainment juga mengonfirmasi dan membenarkan bahwa aktor yang pernah iklan di Luwak White Koffie ini telah meninggal dunia.

 

“Memang benar bahwa Lee Ji Han meninggal dalam kecelakaan Itaewon pada tanggal 29 Oktober. Kami berharap itu tidak benar tetap ketika kami mendengar berita itu, kami sangat terkejut. Kami akan membahas ini dengan hati-hati karena keluarganya sangat sedih. Kami berdoa untuk almarhum,” ujar agensi 935 Entertainment.

Lee Ji Han Dimakamkan

Melalui unggahan Park Hee Seok, Lee Ji Han sudah berada di Aula Pemakaman Rumah Sakit Myeongji 8 dan akan dimakamkan pada 1 November 2022. Lee Ji Han telah meninggalkan keluarganya, Lee Jong Chul, Choi Mi Eun dan Lee Ga Young.

Sebab ruang aula pemakaman yang terbatas, pengunjung yang akan melihat Lee Ji Han untuk terakhir kalinya baru diizinkan pada pukul 2 siang waktu setempat pada Senin, 31 Oktober 2022.

Doa untuk Lee Ji Han

Kematian Lee Ji Han di usianya yang masih 24 tahun (perhitungan internasional) mengejutkan banyak orang. Kabar ini membuat netizen langsung lari ke media sosial untuk mengucapkan bela sungkawa serta doa untuk pemeran Today Was Another Nam Hyun Day tersebut.

Salah satunya Beby Tsabina yang pernah satu iklan dengan Lee Ji Han di Luwak White Koffie. Pemain Dear Nathan ini hanya menulis emotikon mawar layu disertai mengunggah kembali postingan netizen.

Di usia yang masih muda. Saya berdoa untuk kesejahteraan almarhum,” tulis K-netz disertai emotikon menangis.
Dia yang iklan di Luwak White Coffe? Rest in Peace Lee Ji Han,” komentar netizen.
Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, doa terbaik untuknya dan keluarga yang ditinggalkan, stay safe semuanya jaga dirimu baik-baik,” ujar netizen.

Selain Kim Ji Han ‘Produce 101’ Season 2, seorang pemandu sorak bernama Kim Yu Na juga menjadi korban meninggal tragedi Itaewon Halloween yang terjadi para 29 Oktober 2022. Usai pemberitaan tragedi ini, sejumlah siaran hiburan termasuk Running Man dibatalkan. Selamat Jalan Lee Ji Han!

Baca Juga: 5 Momen TikTokers Asal Indonesia, Allecia Angeline Kejebak di Itaewon