Mengenal BotXcoin, Crypto Anak Bangsa Diperkenalkan Indra Kesuma

Instagram/@indrakenz
Indra Kesuma
Penulis: Hadi Mulyono
5/7/2021, 10.55 WIB

ZIGI – Tren crypto atau mata uang digital semakin membuat berbagai negara melakukan inovasi, tak terkecuali Indonesia. Baru-baru ini mata uang crypto BotXcoin karya anak bangsa yakni Indra Kesuma resmi diperkenalkan ke masyarakat luas dan sukses mencuri perhatian publik.

Melansir dari laman resmi BotXcoin, Senin, 5 Juli 2021, proyek mata uang digital ini dirintis oleh Indra Kesuma yang sekarang menjabat sebagai CEO & Co-Founder BotX Technology. Cowok yang juga disapa Indra Kenz ini merupakan influencer keuangan Tanah Air yang lebih dari sepuluh tahun telah berpengalaman bisnis internet, pemasaran digital, dan branding media sosial.

So, pengin tahu lebih dalam tentang BotXcoin hasil kreatifitas orang Indonesia ini? Simak terus ulasannya berikut ini ya. Keep scrolling!

Menggunakan Teknologi Blockchain Terbaik

BotXcoin ingin masyarakat mendukung karya anak bangsa. Pengguna juga diminta tidak perlu khawatir karena BotXcoin mengklaim menggunakan teknologi paling aman di dunia. BotXcoin merupakan platform copy trading yang menggunakan jaringan teknologi blockchain terbaik, yakni Ethereum (ERC20).

Oleh sebab itu, teknologi tersebut memungkinkan adanya transparansi dan keamanan dalam hal transaksi. BotXcoin bertujuan untuk memanfaatkan robot perdagangan (Aplikasi BOTX) dan membangun pertukaran perdagangan multi cryptocurrency (BOTXPRO).

Selain itu, platform copy trading BotXcoin juga bakal mengubah pengalaman copy trading penggunanya tanpa ada gangguan dari pihak lain. Blockchain akan tetap berkerja di setiap aktivitas yang terjadi dari trader ke pengikutnya. Platform copy trading BotXcoin mendesain sebuah sistem ledger yang akan memonitor dan melacak aktivitas trading trader.

Fitur BotXcoin

Dijelaskan dalam laman resminya, terdapat sejumlah fitur BotXcoin yang membuatnya berbeda dengan crypto lainnya. Fitur BotXcoin meliputi Wallet Integrated, Risk Scoring, Incentives, Sosial Networking, Copy Trading in a New Way serta On-Chain and Cross Chain.

Wallet Integrated akan membuat akun pengguna terintegrasi dengan dompet sehingga semua transaksi akan lebih cepat dilikuidasi. Fitur Risk Scoring akan memberikan nilai resiko berdasarkan riwayat trading mereka, serta memberikan pengikut untuk memilih trader mana untuk di-ikuti berdasarkan performa serta profil resiko trader.

Sementara Incentives merupakan fitur yang membuat trader akan mendapatkan pemasukan setiap trade yang di-copy. Selain itu, incentives juga akan menjadikan sebuah pemasukan tambahan dari trade mereka. Selanjutnya untuk Sosial Networking akan membuat platform ini lebih menyenangkan karena para trader dapat berdiskusi di segala medium yang tersedia.

Sedangkan, fitur Copy Trading in a New Way bakal membuat copy trading yang lebih mudah diakses dan aman dengan BotXcoin. Sebab, platform akan memulai trading secara otomatis berdasarkan trader yang dipilih. Terakhir, fitur On-Chain and Cross Chain membuat BotXcoin mampu menjalankan copy trading on-chain di chain selain Ethereum.

Rangking dan Tempat Jual Beli BotXcoin

BotXcoin ditargetkan akan terdaftar di exchange Indonesia yang sudah diakui di OJK dan Bappebti. Saat ini sudah terdaftar di coinmarketcap.com di mana ketika artikel ini dibuat sudah bertengger di rangking 1 uang crypto di Indonesia dan masuk dalam 223 rangking teratas di dunia. BotXcoin sekarang ini bisa diperjual belikan di P2PB2B, UniSwap, SushiSwap, LATOKEN, dan Vindax.

Roadmap BotXcoin

Meski sekarang BotXcoin belum dapat digunakan untuk bertransaksi, namun pihak pengembang telah menyusun garis waktu peluncurannya yang meliputi:

Tahun 2021 : Launching BotXcoin Copy Trading Platform dengan exchanger terkemuka
Tahun 2022 : Membawa lebih dari 100.000 trader crypto masuk ke Platform BotXcoin
Tahun 2023 : Launching platform BotXcoin ke Main Net
Tahun 2024 : Launching BotXcoin Exchanger untuk mendukung BotXcoin copytrading dan token saham.

Segitu dulu informasi penting yang perlu kamu ketahui tentang BotXcoin. Buat yang masih penasaran, pantau terus keterangan resmi dari pihak BotXcoin ya!

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.