Harga Batubara Tertekan, Dian Swastatika Revisi Target

Image title
Oleh
18 Juni 2014, 19:09
tambang-batubara.jpg
KATADATA/
KATADATA | Bernard Chaniago

KATADATA ? PT Dian Swastatika Sentosa Tbk, unit bisnis energi dan infrastruktur Sinarmas Group, merevisi target pendapatannya dari sebelumnya 30 persen menjadi 10-15 persen pada tahun ini. Revisi ini dilakukan, sebagai dampak stagnansi permintaan batu bara dari China, yang membuat harga batu bara masih rendah.

"Tadinya kami pikir sampai tahun ini perlambatan dan harga yang rendah itu bisa berubah. Tapi ternyata sampai saat ini stagnan," ujar Direktur dan Corporate Secretary Dian Swastatika, Hermawan Tarjono, usai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), di Jakarta, Rabu (18/6).

Advertisement

Untuk mengatasi permintaan China agar tidak terlalu mengganggu pendapatan, saat ini perseroan tengah menjajaki negara tujuan ekspor lainnya, seperti Vietnam, Thailand, dan Myanmar. "Kami lihat dulu harganya, cocok atau tidak," kata dia.

Meski demikian, perseroan meyakini kedepannya permintaan China dan India masih akan tetap tinggi, yakni lebih dari 75 persen. Mengingat perkiraan konsumsi dunia yang diperkirakan meningkat sekitar 3,1 persen per tahun hingga empat tahun ke depan.

Perseroan yakin permintaan China masih bisa naik 2,6 persen per tahun, menjadi 3,3 miliar ton pada 2018. Sementara permintaan India akan naik 4,9 persen per tahun menjadi 657 juta ton pada 2018, seiring dengan pengembangan pembangkit listrik di negara tersebut.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Arsip
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami

    Artikel Terkait

    Video Pilihan
    Loading...
    Advertisement