Survei IPI: Prabowo, Ganjar, dan Anies Capres Terpopuler

Image title
4 April 2022, 15:15
Burhan Muhtadi selaku Direktur eksekurif Indikator Politik dalam acara Indonesia Economi Day 2019(IED 2019) di Hotel Mulia, Jakarta (31/1).
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Burhan Muhtadi selaku Direktur eksekurif Indikator Politik dalam acara Indonesia Economi Day 2019 (IED 2019) di Hotel Mulia, Jakarta (31/1).

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menjadi tiga nama terkuat dalam kandidat calon presiden (Capres), jika Pemilihan Umum digelar Februari 2022. Ketiga nama ini mencuat dalam berbagai simulasi pada survei yang dilakukan Indikator Politik Indonesia (IPI), baik bersanding dengan 33 nama, 19 nama, dan tujuh nama kandidat lain.

Dalam simulasi 33 nama, Prabowo menempati posisi teratas dengan 21,9% dukungan. Kemudian Ganjar 19,8% dan Anies 16,4%.

Begitu juga pada simulasi 19 nama. Prabowo, Ganjar, dan Anies kembali menempati tiga peringkat tertinggi dengan dukungan masing-masing 22,4%, 20,6%, dan 17,2%.

Simulasi 19 nama tersebut juga memunculkan dua nama populer lainnya, yaitu Ridwan Kamil sebesar 6,1% dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebesar 5,1%.

Perubahan komposisi urutan terjadi ketika dilakukan simulasi dengan tujuh nama kandidat. Posisi Ganjar menempati peringkat pertama dengan 27,6%, terpaut 0,2% dibandingkan Prabowo yang mendapatkan 27,4%. Sedangkan Anies mendapatkan dukungan 22% responden.

“Prabowo tidak pernah pasang baliho, tidak pernah pencitraan di televisi, tapi masih dapat 27% dalam simulasi 7 nama. Tapi perolehan Prabowo di 2019 sebesar 44,5%. Jadi sudah turun hampir setengah suara Prabowo yang pindah ke lain,” jelas Direktur Eksekutif IPI, Burhanuddin Muhtadi, Senin (4/4).

Halaman:
Reporter: Ashri Fadilla
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...