Profil dan Biodata Rheno Poetiray: Agama, Keluarga hingga Pacar
ZIGI – Rheno Poetiray mencuri perhatian setelah merilis lagu Saat Ku Membutuhkanmu berkolaborasi dengan Febby Rastanty pada bulan Juni 2021. Sosoknya sendiri sudah terjun ke industri musik sejak umur 14 tahun bersama boyband Super7.
Dalam waktu dekat, Rheno juga akan terjun ke dunia akting dengan bermain di sebuah film layar lebar lho. Penasaran dengan sosoknya? Yuk simak profil dan biodata Rheno Poetiray lengkap dengan agama hingga pacar!
Keluarga Rheno Poetiray
Pemilik nama asli Reinhard Jonathan Daniel Poetiray ini lahir pada 10 Februari 2000. Rheno berasal dari keluarga yang berbakat musik. Kakaknya bernama Regina Poetiray merupakan vokalis band Geisha yang baru menggantikan Momo.
Rheino dan Regina terlihat sangat dekat hingga orang yang tidak mengenal mereka mengira pacaran. Tidak heran karena Regina kelahiran 13 Februari 1999 hanya satu tahun lebih tua dari Rheno.
Ayah Regina dan Rheno, Reggy Poetiray meninggal dunia pada 21 Juli 2021 setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Sebelum meninggal, Reggy sempat membuat sebuah studio rekaman untuk anak-anaknya di kawasan Utan Kayu.
Karier Musik Rheno Poetiray
Terlahir dengan bakat musik, Rheno Poetiray debut dalam grup musik bernama Super7 pada 2014. Setahun kemudian, Rheno membentuk grup baru bernama S5 dengan Calvin Aprilian (vokal), Felix Anggit Wikubhawa Pratistha (saxophone), Alvin Mayhard Lapian (vocal), dan Jeremy Luciano Nazario Poetiray (vocalist,bassist).
Mereka menggandeng Bemby Noor, komposer lagu terkenal yang pernah langganan membuat lagu untuk Afgan, Vidi Aldiano, Maudy Ayunda, Rossa, dan banyak lagi. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, S5 tidak lagi aktif.
Dalam acara Zigi Live Show di Instagram pada Senin, 9 Agustus 2021, Rheno mengaku lebih memilih untuk berkarier sebagai penyanyi solo karena proses yang lebih cepat. Berbeda dengan sebuah grup yang perlu menyatukan pendapat sebelum membuat keputusan.
Setelah rajin mengunggah video cover lagu, Rheno debut sebagai penyanyi solo dengan merilis single perdana berjudul Mengincarmu pada 2019 di bawah label Musica Studios. Single keduanya dirilis pada 2020 berjudul Diam.
Yang terbaru, Rheno Poetiray merilis single Saat Ku Membutuhkanmu mengganden Febby Rastanty sebagai rekan duet. Keduanya terlibat dalam pembuatan lirik lagu bersama David NOAH yang juga memproduseri.
Rheno Poetiray Jadi Aktor
Di tahun 2021 ini, Rheno Poetiray berencana untuk mengeksplorasi kemampuannya di bidang akting. Film perdananya berjudul Kau & Dia seharusnya sudah tayang pertengahan tahun ini namun tertunda karena pandemi. Selain itu, Rheno juga telah menyelesaikan syuting sebuah film pendek.
Rheno Poetiray Dikeluarkan dari Kampus
Rheno membeberkan bahwa ia lulus SMA lebih cepat karena homeschooling. Setelahnya, ia melanjutkan pendidikan di sebuah sekolah musik namun dikeluarkan karena sering absen. Saat ini Rheno sedang menempuh pendidikan kuliah jurusan fakultas hukum sementer 7.
Pacar Rheno Poetiray
Buat kamu yang penasaran siapa pacar Rheno Poetiray? Cowok tampan satu ini menjawab masih single saat Zigi tanya pada Senin, 9 Agustus 2021.
Biodata dan Agama Rheno Poetiray
Nama asli: Reinhard Jonathan Daniel Poetiray
Nama panggung: Rheino Poetiray
Tanggal lahir: 10 Februari 2000
Umur: 21 tahun
Agama: Kristen
Orangtua: Alm. Reggy Poetiray (ayah), Ineke Poetiray
Saudara: Regina Poetiray (kakak)
Instagram: @rhenopoetiray
Demikiran profil dan biodata Rheno Poetiray lengkap agama hingga pacar. Yuk kita nantikan karya selanjutnya dari Rheno!
