Derby Romero Pindah ke Singapura Demi Melanjutkan Pendidikan
ZIGI – Derby Romero dan Claudia Adinda sudah tiga tahun belakangan ini tinggal di Singapura. Saat ini pasangan yang menikah pada tahun 2017 tersebut sedang menunggu kelahiran anak pertama mereka.
Aktor sekaligus sutradara tersebut menceritakan rencananya melanjutkan sekolah hingga alasan menjual motor saat pandemi. Yuk simak penjelasannya!
Derby Romero Lanjut S2 di Singapura
Lama tak muncul, akhirnya Derby Romero kembali ke Indonesia. Pemain film Petualangan Sherina ini meninggalkan istrinya yang sedang hamil besar untuk mengurus visa di Indonesia.
“Iya jadi sebenarnya ini balik karena visa lagi habis dan lagi urus. Sekalian meeting kemarin ada projek-projek yang tertunda karena pandemi,” ungkap Derby dalam program Pagi Pagi Ambyar pada Kamis, 2 Desember 2021.
Awalnya Derby tinggal di Singapura untuk melanjutkan kuliah. Setelah selesai, Derby Romero berniat melanjutkan pendidikan kuliah S2 jurusan bisnis di Singapura.
“Mulai sekolah lagi karena dulu aku sempat kuliah gak diselesaikan. Setelah menikah ingin lanjutin karena memang harus. Jadi sekarang lagi urus visa untuk S2, ngulang dari awal,” ujar aktor 31 tahun tersebut.
Derby Romero Jual Motor
Meski menetap di Singapura, Derby Romero masih bisa mencari nafkah dari pekerjaan yang ada di Indonesia. Sebagai aktor dan sutradara, Derby sempat merilis film horor berjudul Sekte (2019) dan MatiAnak (2019).
“Aku jujur gak merasa sayang karena di sana juga lagi ada yang dikejar. Tahun pertama pindah memang bolak-balik. Aku juga lebih sibuk di balik layar,” kata Derby.
Kebetulan karena pandemi, Derby jadi bisa melanjutkan kuliah S1 yang sempat berhenti karena kesibukkannya. Saat ini ia ingin fokus mengejar pendidikan.
Baru-baru ini, Derby menjual koleksi motor tuanya yang sudah dibeli sejak umur 19 tahun sebagai investasi.
“Motor itu aku koleksi dari umur 19 tahun. Zaman dulu harga motor-motor tua termasuk murah dan itu memang investasi. Sekarang aku enggak pakai, di Singapura juga jadi lepas. Kebetulan yang beli juga teman-teman semua, jadi aku masih bisa lihat,” ungkapnya.
Derby Romero kembali ke Indonesia tanpa istrinya yang sedang hamil besar di Singapura. Di sana, Claudia Adinda tidak sendiri karena ada keluarga dan ditemani sang ibu.
