Bukan Matre, Fuji Utami Ngaku Kapok Pacaran sama Cowok Kere
ZIGI – Fuji Utami berbincang-bincang dengan Nathalie Holscher terkait kehidupan asmara mereka. Pacar Thariq Halilintar ini mengaku pernah pacaran dengan cowok yang kurang mapan sehingga ia merasa kasihan.
Di samping itu, Fuji juga membeberkan hadiah termahal yang pernah diberi oleh Thariq. Penasaran dengan cerita Fuji Utami? Yuk simak artikelnya di bawah ini!
Baca Juga: 5 Sumber Kekayaan Fuji Utami, Sekali Makan Habiskan Rp19,5 Juta
Fuji Utami Ngaku Kapok Pacaran sama Cowok Kere
Fuji Utami mengaku lebih memilih cowok dengan tampang biasa saja asalkan memiliki banyak uang. Menurutnya, penampilan seseorang bisa dirubah.
“Fuji lebih milih cowok ganteng tapi dompetnya pas-pas an atau cowok jelek tapi dompetnya tebel?,” tanya Nathalie dikutip Zigi.id dari YouTube Nathalie Holscher pada Rabu, 31 Agustus 2022.
“Cowoknya jelek tapi dompetnya tebel. Karena dompetnya tebel ‘Nah ayo kita ke klinik sayang, aku rawat kamu’,” jawab Fuji.
Aktris Bukan Cinderella ini mengungkapkan alasan mengapa ia lebih memilih cowok kaya. Rupanya, Fuji pernah memiliki pengalaman pacaran dengan cowok kurang mapan sehingga membuatnya kasihan.
“Aku udah pernah dulu dekat sama cowok yang menengah ke bawah. Ya ini dulu ya waktu zaman sekolah. Kayak yaudah kan aku tuh gak lihat ininya, itunya tapi capek. Capeknya tuh karena dia merendahkan dirinya mulu dan akunya jadi bingung. Kayak (si cowok bilang) ‘Maaf ya aku gak bisa beliin ini karena aku gak mampu, maaf ya aku gak punya uang’,” imbuh Fuji.
Dia melanjutkan sebenarnya mengerti dengan kondisi cowoknya kala itu. Namun, aktris 19 tahun ini tak suka jika cowoknya insecure dengan keadaannya.
“Kalau dia suka insecure, nge-down kayak gitu, aku bingung aku harus apa. Terus aku gak ada masalah buat bayar sendiri. Tapi aku jadi kasihan sama dia jadi gak sayang,” kata Fuji.
Barang Termahal yang Diterima Fuji Utami dari Thariq Halilintar
Fuji Utami mengungkapkan barang termahal yang ia terima dari kekasihnya saat ini, Thariq Halilintar. Dia menuturkan pernah diberi gelang dengan harga puluhan juta padahal mereka baru jadian.
“Oh dikasih gelang. Aku bukan nolak tapi aku kayak ‘Yakin nih? Yakin banget ngasih ini?’. Iya itu yang paling mahal. Aku gak tahu sih harga pastinya berapa, tapi waktu itu pernah ke-spill gitu sama akun-akun fanbase itu kalau gak salah Rp40 atau Rp30 juta gitu. Itu baru jadian,” kata Fuji Utami.
Dia menjelaskan takut diberi barang-barang mewah. Hal itu lantaran Fuji Utami khawatir mantan pasangannya akan meminta barangnya balik. Di samping itu, Thariq Halilintar dan Fuji masih terus membagikan konten mesra mereka ke media sosial baik soal liburan bersama hingga pemberian barang-barang mewah.
Baca Juga: Kronologi Fuji Utami Dapat Hadiah Vespa dari Istri Putra Siregar
