Nasib Keanggotaan Penuh Palestina di PBB Ditentukan 19 April

Agustiyanti
18 April 2024, 07:29
DK PBB, PBB, palestina
UN Photo/Evan Schneider
Ilustrasi. Dewan keamaan PBB akan melakukan pemungutan suara terkait permintaan keanggotaan penuh Palestina pada Jumat (19/4) pukul 15.00 waktu setempat. (1900 GMT).
Button AI Summarize

Dewan Keamanan PBB akan menggelar pemungutan suara pada Jumat (18/4) mengenai keanggotaan penuh Palestina di PBB. 

Para diplomat mengatakan, pemungutan suara pada Jumat akan memastikan nasib permintaan Palestina untik menjadi anggota penuh di PBB. Namun,  langkah ini diperkirakan akan diblokir oleh sekutu Israel, Amerika Serikat karena akan secara efektif mengakui negara Palestina

Dewan PBB beranggotakan 15 orang itu akan melakukan pemungutan suara pada pukul 15.00 waktu setempat. (1900 GMT). Pemungutan suara akan mencakup keputusan terkait rancangan resolusi yang merekomendasikan kepada Majelis Umum PBB yang beranggotakan 193 orang bahwa Negara Palestina diterima menjadi anggota PBB.

Sebuah resolusi dewan memerlukan setidaknya sembilan suara yang mendukung dan tidak ada veto dari AS, Inggris, Perancis, Rusia atau Tiongkok untuk disahkan. Para diplomat mengatakan,tindakan tersebut bisa mendapat dukungan hingga 13 anggota dewan, yang akan memaksa AS untuk menggunakan hak vetonya.

Anggota Dewan Keamanan Aljazair, yang mengajukan rancangan resolusi tersebut, telah meminta pemungutan suara pada Kamis sore bertepatan dengan pertemuan Dewan Keamanan mengenai Timur Tengah, yang akan dihadiri oleh beberapa menteri.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...