Memahami Beragam Jenis Metode Penelitian dan Pembagiannya

Destiara Anggita Putri
12 Desember 2022, 13:45
Jenis Metode Penelitian
Unsplash

Sebuah penelitian pada umumnya membutuhkan proses yang lama serta data akurat agar hasil penelitian menjadi valid. Namun sebelum melakukan penelitian, Anda perlu menentukan metode penelitian yang tepat.

Metode penelitian sendiri memiliki banyak variasi dan memiliki pengaruh yang besar terhadap hasil penelitian. Simak pembahasan lebih lanjut mengenai jenis metode penelitian berikut ini. 

Pengertian Metode Penelitian

Sebelum mengetahui jenis-jenisnya, Anda perlu memahami pengertian dari metode penelitian. Pada dasarnya, metode penelitian adalah cara ilmiah yang dilakukan demi mendapatkan data yang valid. Nantinya data ini akan dianalisis untuk bisa menemukan solusi dari permasalahan yang sedang diteliti.

Perlu Anda ketahui jika dalam melakukan penelitian, ada ciri-ciri keilmuan yang harus dijadikan pedoman yaitu rasional, sistematis, dan empiris. Rasional berarti penelitian yang dilakukan harus masuk akal. 

Sistematis berarti penelitian dilakukan dengan langkah langkah yang bersifat logis. Sementara itu, empiris berarti cara atau langkah yang dilakukan dalam penelitian bisa diamati oleh indera manusia. 

Jenis Metode Penelitian

Metode penelitian dibagi berdasarkan berbagai hal. Pada artikel ini, akan dijelaskan jenis metode pembahasan secara umum dan berdasarkan sifat masalahnya. Simak pembahasannya lebih lanjut di bawah ini.

1. Secara Umum

Secara umum, metode penelitian dibagi menjadi tiga jenis yaitu metode penelitian kualitatif metode penelitian kuantitatif, dan metode penelitian campuran. Simak pembahasan masing-masing jenis di bawah ini.

  • Metode Penelitian Kualitatif

Jenis metode penelitian ini cukup sering digunakan dan biasanya dilakukan untuk memberikan penjelasan mengenai suatu fenomena. Nantinya, para peneliti akan mengkonstruksi suatu teori yang berkaitan dengan fenomena tersebut. 

Penelitian ini kebanyakan memanfaatkan data deskriptif dalam bentuk kata kata, tulisan, maupun lisan dari orang atau pelaku yang telah diamati kemudian ditafsirkan. 

Salah satu contoh dari metode penelitian kualitatif seperti, Analisis Nilai-Nilai yang Terdapat di Novel Laskar Pelangi dan Kelayakannya Sebagai Media Pembelajaran Sastra di SMA 2 Semarang.

  • Metode Penelitian Kuantitatif

Menurut Robert Donmoyer (dalam Nurjanah: 2014).  penelitian kualitatif adalah pendekatan-pendekatan terhadap kajian empiris untuk mengumpulkan, menganalisis, dan penampilan data dalam bentuk numerik (angka) daripada naratif. 

Penelitian ini sering digunakan oleh banyak akademisi untuk memperoleh hasil penelitian yang akurat karena mengandalkan perhitungan.

Contoh dari metode penelitian ini seperti, Pengaruh Pemberian Jaminan Sosial Terhadap Kesejahteraan Kehidupan Karyawan dalam Lingkungan Kerja.

Banyak orang masih merasa kesulitan membedakan penelitian kualitatif dan kuantitatif. Bila Anda juga demikian, simak tabel di bawah ini yang dikutip dari Gramedia.com

AspekPenelitian KuantitatifPenelitian Kualitatif
TujuanMenjelaskan, mengontrol, dan meramalkan suatu fenomena melalui pengumpulan data yang fokusnya pada data numerik (angka).Memahami fenomena sosial melalui gambaran holistik dan memperbanyak pemahaman secara mendalam.
Pendekatan
  • Deduktif
  • bebas nilai (objektif)
  • Terfokus
  • Berorientasi pada tujuan.
  • Induktif
  • Berisi nilai-nilai (subjektif)
  • Holistik,
  • Berorientasi pada proses.
MetodeTerstruktur, formal, ditentukan terlebih dahulu, tidak luwes, dijabarkan secara rinci sebelum penelitian siap dilakukan.Historikal, etnografis, dan studi kasus.
Model PenjelasanPenemuan fakta sosial tidak berasal dari persepsi subjektif dan terpisah dari konteks.Upaya generalisasi tidak dikenal karena perilaku manusia selalu terikat oleh konteks dan harus diinterpretasikan per kasus.
DataMenggunakan sampel acakNaratif, deskriptif, dalam bentuk narasi (penjelasan kata-kata) mengenai fenomena yang hendak diteliti, berdasarkan pada dokumen pribadi, catatan lapangan, dokumen resmi, dan lain-lain.
Analisis DataDeduktif dan secara statistik; terutama untuk menghasilkan data numerik yang biasanya dianalisis secara statistik.Data kasar biasanya terdiri dari bilangan dan analisis dilakukan pada akhir penelitian.Induktif, menggunakan model teori konsep, dan metode perbandingan tetap.Biasanya data akan dianalisis secara deskriptif, yang sebagian besar berasal dari wawancara serta catatan pengamatan.
  • Metode Penelitian Campuran

Jenis metode penelitian selanjutnya adalah campuran. Metode ini berbeda dengan sebelumnya karena menggabungkan atau mengombinasikan penelitian kualitatif dan kuantitatif. Metode ini dilakukan untuk memperoleh data yang lebih komprehensif, objektif serta validitasnya meningkat.

Contoh dari metode penelitian campuran adalah  Analisis Indeks Kepuasan Masyarakat kelompok Marjinal Darah Perkotaan terhadap Mutu Pelayanan  RSUD di kota Semarang.

2. Berdasarkan Sifat Masalahnya

Jenis metode penelitian ini terbagi menjadi sembilan jenis berdasarkan sifat masalahnya. Simak pemaparan masing-masing jenis berikut ini.

  • Metode Historis

Metode ini biasanya digunakan para peneliti untuk mengkonstruksi info kejadian masa  secara objektif dan sistematis. 

  • Metode Deskriptif

Metode ini biasanya dilakukan dengan tujuan untuk mengumpulkan data yang detail, dalam serat akurat pada fakta dan asat populasi daerah tertentu. 

  • Metode Perkembangan

Metode ini dilakukan untuk menyelidiki pola-pola dan urutan pertumbuhan dan atau perubahan sebagai fungsi waktu. 

  • Metode Kasus

Metode ini dilakukan untuk mempelajari secara intensif tentang latar belakang keadaan sekarang serta interaksi lingkungan suatu objek. 

  • Metode Korelasional

Metode ini dilakukan untuk mengkaji keterkaitan antara variasi suatu faktor dengan variasi faktor lain berdasarkan koefisien korelasi

  • Metode Eksperimental 

Metode ini dilakukan untuk menyelidiki adanya kemungkinan hubungan sebab akibat dengan cara melakukan kontrol atau kendali.

  • Metode  Quasi Eksperimental Semu

Metode ini dilakukan untuk mengkaji kemungkinan hubungan sebab akibat dalam keadan yang tiak emungkinkan ada kontrol atau kendali 

  • Metode Kausal Komparatif

Metode ini dilakukan untuk menyelidiki kemungkinan hubungan sebab akibat dengan melayan pengamatan pada data dari faktor yang diduga menjadi penyebab sebagai pembanding.

  • Metode Tindakan

Bagian dari jenis metode penelitian selanjutnya adalah metode tindakan. Metode ini dilakukan untuk mengembangak keterampilan atau pendekatan baru dan diterangkan langsung, serta dikaji hasilnya. 

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...