Gamers Protes Windows 11 Bikin Akun PUBG dan COD Dicekal
ZIGI – Sistem operasi Windows 11 hadir dengan versi tahap pengembangan melalui program Windows Insider. Tapi kehadiran sistem operasi ini, membuat para gamers mengeluh lantaran akun game yang mereka gunakan terkena ban secara acak.
Dilansir dari IGN, beberapa gamer mengklaim akun mereka dicekal setelah melakukan update Windows 11, termasuk game Call of Duty (CoD), PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG), Rainbow 6 Siege dan masih banyak game lainnya. Lantas apa penyebabnya? Yuk simak artikel ini!
Baca juga: Cara Install Windows 11 Secara Gratis dan Mudah
Windows 11 terdeteksi sebagai cheat
Sejumlah gamers sudah menggunakan sistem operasi Windows 11. Namun saat memakainya, akun yang mereka gunakan malah dicekal oleh pihak game. Windows 11 dianggap sebagai sistem operasi yang ilegal, sehingga beberapa game mendeteksi Windows 11 sebagai cheat alat curang.
Beberapa game memang menggunakan software anti-cheat yang bernama BattlEye, untuk mendeteksi kecurangan pemain. Akhirnya, masalah muncul karena sistem anti-cheat BattleEye, menganggap Windows 11 sebagai sistem operasi ilegal yang langsung membuat akun para gamers diblokir secara langsung. Tentu saja hal tersebut sangat mengganggu jalannya permainan.
Tanggapan PUBG Corps
Dilansir dari Reddit, Jumat, 9 Juli 2021, pihak PUBG Corp mengumumkan bahwa mereka telah mengatasi masalah ini sehingga peristiwa tersebut tak akan terjadi lagi.
"Tim PUBG telah memperbaiki masalah tersebut. Kini pemain dapat memainkan game PUBG, menggunakan Windows 11 versi Insider dengan lancar," ungkap seorang sumber PUBG Corp.
Sementara itu, pihak beberapa game lainnya belum memberikan tanggapan. Bagi para gamers, sebaiknya tidak melakukan update ke sistem operasi Windows 11 jika meragukan sistem tersebut. Lebih baik menunggu versi resmi yang akan dirilis dalam beberapa bulan ke depan.
Bug Bash telah dimulai
Pihak Microsoft mengumumkan bahwa pengguna di versi pengembangan ini dapat memberikan saran atau umpan baliknya kepada Microsoft melalui Bug Bash Windows yang akan mulai berjalan dari 7 Juli 2021 hingga 14 Juli 2021.
Dengan ini, pengguna membantu untuk menjadikan Windows 11 lebih baik. Selain itu, pengguna juga bisa melaporkan masalah yang dialaminya saat menggunakan Windows 11. Untuk informasi selengkapnya kamu bisa melihat di situs resmi Microsoft di link di sini.
