Eks Ketua KY Jaja Ahmad Jayus Wafat Usai Dirawat Karena Pembacokan

Ameidyo Daud Nasution
21 April 2023, 12:00
jaja ahmad jayus, ky, meninggal
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Ketua Komisi Yudisial (KY) Jaja Ahmad Jayus memberikan paparannya saat rapat bersama Komisi III DPR di komplek Parlemen, Jakarta, Rabu (15/1/2020).

Ketua Komisi Yudisial periode Juli 2018-Desember 2020, Jaja Ahmad Jayus meninggal dunia hari ini. Jaja sebelumnya dirawat usai menjadi korban pembacokan pada Selasa (28/3).

"Keluarga besar Komisi Yudisial sangat berbelasungkawa atas kepergian Pak Jaja,” ujar Juru Bicara KY, Miko Ginting, Jumat (21/4) dikutip dari Antara.

Jaja menjadi korban pembacokan di kawasan perumahannya yang berada di Bojongsoang, Kabupaten Bandung pada Selasa (28/3) pukul 15.00 WIB.

Jaja, yang mengalami luka di bagian belakang leher dan kepala lalu dilarikan ke Rumah Sakit Mayapada. Namun usai hampir sebulan perawatan, ia dinyatakan meninggal dunia.

"Semoga keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi keduakaan ini," kata Miko.

Polisi menyebut pelaku yang berinisial A mengaku tak mengincar Jaja, namun mengincar orang secara acak. Selain Jaja, putrinya juga menjadi korban pembacokan.

Jaja merupakan Ketua Komisi Yudisial yang menjabat sejak Juli 2018 hingga Desember 2020. Jaja diketahui merupakan warga yang berdomisili di Bandung.  Jaja terpilih menjadi Anggota Komisi Yudisial (KY) untuk dua periode, yaitu tahun 2010-2015 dan tahun 2015-2020.


Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...