One Way Arus Balik Diperpanjang Kamis, Bakal Dievaluasi Kembali

Nadya Zahira
27 April 2023, 10:23
Foto udara sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta antre di Gerbang Tol Cikampek Utama 2, Karawang, Jawa Barat, Rabu (26/4/2023).
ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/tom.
Foto udara sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta antre di Gerbang Tol Cikampek Utama 2, Karawang, Jawa Barat, Rabu (26/4/2023).

PT Jasamarga (Persero) Tbk mengumumkan rekayasa lalu lintas one way atau satu arah diperpanjang atas diskresi Kepolisian dan akan berakhir pada Kamis (27/4) pukul 24.00 WIB. Rencana awal kebijakan one way berlaku hingga Rabu (26/04) pukul 24.00 WIB.

Perpanjangan one way berdasarkan evaluasi dari data volume lalu lintas kendaraan yang masih meningkat dari arah Timur (Trans Jawa) menuju ke arah Jakarta. Kepolisian juga memantau dari CCTV, laporan petugas Kepolisian di lapangan, serta prediksi peningkatan lalu lintas yang masih akan berlanjut pada arus balik Lebaran.

Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Lisye Octaviana mengatakan kebijakan rekayasa lalu lintas one way tersebut masih akan dievaluasi tiga jam sebelum jadwal berakhir. Apabila masih terdapat peningkatan volume lalu lintas yang signifikan dari arah Timur ke Jakarta, maka kemungkinan bisa diperpanjang kembali.

"Kalau nantinya terjadi peningkatan volume lalu lintas yang signifikan dari arah Timur ke Jakarta, maka jadwal pengakhiran rekayasa lalu lintas one way tersebut akan kita sesuaikan kembali," kata Lisye melalui siaran resmi, Kamis (27/4).

Lisye mengatakan, bagi pengguna jalan dari arah Jakarta menuju arah Timur (Trans Jawa) akan dialihkan keluar di GT Cikampek Km 72 dan melanjutkan perjalanannya melalui jalan nasional Pantura. Sedangkan untuk rute pengguna jalan dari arah Jakarta menuju Bandung melalui Jalan Tol Cipularang masih berlaku normal.

"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan," kata dia.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...