Gempa Magnitudo 7,4 Guncang Tanah Bumbu, Getaran Seperti Truk Melaju
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 7,4 mengguncang Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan pada Selasa (29/8). Gempa terjadi pukul 02.55 WIB terletak di kedalaman 10 kilometer pada koordinat 4,38 Lintang Selatan - 116,90 Bujur Timur.
"Pusat gempa berada di laut 180 kilometer tenggara Tanah Bumbu," kata Plh Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Iman Fatchurochman seperti dikutip dari Antara, Selasa (29/8).
Imam mengatakan gempa bumi dirasakan di Tanah Bumbu dengan skala intensitas MMI atau getaran dirasakan nyata dalam rumah. Selain itu ia menyebut getaran terasa seakan-akan ada truk berlalu.
BMKG melaporkan getaran dirasakan tidak hanya di Kalimantan Selatan tetapi juga ke beberapa provinsi tetangga. Getaran terasa hingga Kuta, Gianyar, Denpasar, Waingapu, Lombok, Karangkates, Kuta Selatan, Tabanan, Trenggalek, Bantul, dan Blitar.
Menurut Imam, gempa bumi adalah bencana yang sering terjadi di Indonesia. Hal itu terjadi karena sebagian besar berada di daerah rawan bencana berada di kawasan Cincin Api Pasifik. Adapun jalur rangkaian gunung berapi aktif di sepanjang Samudra Pasifik menyebabkan wilayah yang berada di jalur tersebut sering mengalami gempa bumi.
Tidak hanya di Tanah Bumbu, gempa magnitudo 5,0 juga terjadi pada pukul 03.06 WIB. Gempa berada di kedalaman 491 kilometer dengan 124 kilometer timur laut Lombok Utara. Meski begitu tidak ada peringatan tsunami dari BMKG untuk kedua gempa ini.
Dampak Gempa Ramai di Medsos
Gempa yang berpusat di Tanah Bumbu Sulawesi Selatan dini hari turut menjadi perbincangan di media sosial. Di akun media sosial twitter, tagar gempa atau #gempa berada di urutan pertama trending twitter dengan 15,3 ribu cuitan. Sedangkan tagar kerasa atau #kerasa berada di urutan keempat dengan 7.500 cuitan.
Akun milik Fakhrizan Mahyeddin menulis goncangan terasa sangat keras. “Semoga tidak ada korban jiwa serta tidak terjadi tsunami,” ujar dia.
Sedangkan pengguna twitter dengan nama Dia Oktavia menyebut getaran juga terasa sampai Jember. Adapun Fauzan Jabbir bercerita getaran gempa membuat ia terbangun dari tidur.