Menang Adu Penalti Lawan Prancis, Jerman Juara Piala Dunia U-17

Ameidyo Daud Nasution
2 Desember 2023, 22:18
jerman, prancis, piala dunia, u17
ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/aww.
Pesepak bola Timnas Jerman Noah Darvich mengekspresikan kegembiraannya seusai mencetak gol ke gawang Timnas Prancis pada pertandingan babak final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/12/2023).

Jerman memenangkan Piala Dunia U-17 untuk pertama kalinya. Gelar ini didapatkan usai Tim Panzer mengalahkan Prancis lewat drama adu penalti dengan skor akhir 4-3.

Dikutip dari Antara, dalam pertandingan final yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (2/12), Jerman unggul lebih dulu lewat tendangan penalti Paris Brunner pada menit 29. Wasit menunjuk titik putih setelah Bilal Yalcinkaya dilanggar pemain Prancis Aymen Sadi.

Prancis terus menguasai tempo permainan, namun skor 1-0 tetap bertahan hingga akhir babak pertama.

Jerman menggandakan keunggulan pada menit 50 lewat sebuah serangan balik. Max Moerstedt yang memberikan umpan ke tiang jauh disambut tendangan Noah Darvich.

Namun, Prancis langsung merespons dengan gol Saimon Nadelia Bouabre. Ia melepaskan tendangan dari sisi kanan pertahanan Jerman usai mendapatkan umpan terobosan Nhoa Sangui.

Jerman lalu harus bermain dengan 10 pemain usai Winners Osawe diusir wasit. Ia mendapatkan kartu kuning kedua setelah melanggar Ismail Bouneb.

Prancis lalu berhasil menyamakan kedudukan pada menit 84 lewat gol Mathis Amougou. Gol tercipta usai Amougou menyambar umpan silang dari Tidiam Gomis.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...