Kemenhub Berikan Subsidi Tiket Mudik Gratis Kapal Rp 15,3 Miliar

Image title
23 Maret 2024, 16:28
mudik gratis
ANTARA FOTO/Sakti Karuru/YU
Ilustrasi, sejumlah calon penumpang mengantre memasuki Kapal Motor (KM) Ciremai di Pelabuhan Jayapura, Kota Jayapura, Papua, Kamis (20/4/2023).
Button AI Summarize

Kementerian Perhubungan atau Kemenhub, telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 15,3 miliar untuk menyubsidi tiket kapal. Subsidi yang dimaksud, adalah untuk program mudik gratis melalui moda transportasi laut alias dengan kapal.

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kemenhub Hendri Ginting mengatakan, anggaran tersebut meningkat jika dibandingkan pada masa mudik lebaran tahun lalu.

“Ada kenaikan anggaran dari Rp 10,2 miliar tahun sebelumnya, menjadi Rp15,3 miliar,” kata Hendri dalam Media Briefing Sosialisasi Mudik Gratis Kemenhub Tahun 2024, dikutip dari Antara, Sabtu (23/3).

Ia menjelaskan, ada perubahan pola pelaksanaan mudik gratis tahun ini. Tahun lalu, Kemenhub menyewa kapal Pelni dalam menjalankan program tersebut. Namun, tahun ini diganti dengan sistem subsidi tiket.

Menurutnya, hal tersebut lebih efektif dan efeisien, serta dapat mencegah kekosongan kapal saat hari pemberangkatan mudik gratis. Sebab, jika mengoperasikan kapal, ada kemungkinan masyarakat yang mendaftar jumlahnya banyak, tetapi saat hari pemberangkatan tidak penuh.

Secara umum, Kemenhub menyiapkan kuota mudik dan balik gratis selama musim Lebaran 2024 sebanyak 48.889 untuk penumpang dan 4.800 untuk kendaraan roda dua di luar motor listrik melalui moda transportasi laut se-Indonesia.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...