Prabowo Siapkan Aturan Penurunan Harga Tiket Pesawat untuk Lebaran 2025

Muhamad Fajar Riyandanu
18 Februari 2025, 17:33
Wisatawan asal Jepang berjalan di selasar kedatangan di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (1/1/2025).
ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/wpa.
Wisatawan asal Jepang berjalan di selasar kedatangan di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (1/1/2025).

Ringkasan

  • Penerbangan langsung dari Singapura ke Labuan Bajo telah dibuka, diharapkan meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara. Rute ini dilayani oleh maskapai Jetstar dua kali seminggu.
  • Bandara Komodo, dengan fasilitas modern dan kapasitas besar, siap menyambut peningkatan wisatawan. Penerbangan langsung ini juga diyakini akan mempermudah akses dan mempersingkat waktu perjalanan.
  • Konektivitas yang lebih baik ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan investasi di Labuan Bajo. Potensi pariwisata dan ekonomi daerah, termasuk keindahan alam dan kekayaan budaya, menjadi daya tarik utama.
! Ringkasan ini dihasilkan dengan menggunakan AI
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Pemerintah tengah menggodok aturan yang menginstruksikan maskapai untuk menurunkan harga tiket pesawat rute domestik selama libur lebaran Idul Fitri 2025. Keputusan tersebut merupakan salah satu instruksi Presiden Prabowo Subianto dalam rapat terbatas di Istana Merdeka Jakarta pada Selasa (18/2).

Stimulus hari besar keagamaan nasional (HBKN) Ramadan dan Lebaran berupa diskon harga tiket pesawat, diskon tarif tol merupakan bagian dari strategi untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi selama kuartal pertama 2025.

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengatakan pemerintah akan segera mengumumkan ketentuan diskon harga tiket pesawat untuk periode libur lebaran idul fitri tahun ini.

Meski begitu, AHY mengatakan belum dapat mengumumkan besaran potongan harga tiket pesawat untuk mudik lebaran pada pekan terakhir Maret sampai dengan awal April mendatang.

"Kami masih belum bisa mengumumkan karena masih butuh waktu. Yang jelas semangatnya sesuai arahan presiden untuk bagaimana harga tiket transportasi bisa lebih terjangkau," kata AHY dalam konferensi pers setelah rapat.

AHY melanjutkan, pemerintah berupaya menurunkan harga tiket moda transportasi untuk libur lebaran idul fitri dalam waktu dekat. Hal ini menyusul adanya budaya masyarakat yang terbiasa memesan tiket keberangkatan dan kepulangan mudik lebaran sejak jauh hari.

"Target kami dalam waktu dekat ini, karena kami paham masyarakat sudah mencari tiket sejak jauh hari, paling tidak sebulan sebelum lebaran," ujar AHY.

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyampaikan bahwa dirinya sudah menjalin koordinasi dengan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pihak swasta terkait rencana untuk menurunkan harga tiket moda transportasi rute domestik selama libur lebaran idul fitri 2025.

"Kami bicara ke semua, dengan maskapai penerbangan dan semua pihak yang terkait dengan penetapan harga tiket," kata Dudy pada kesempatan serupa.

Prabowo sebelumnya juga pernah memberikan instruksi khusus kepada maskapai untuk menurunkan harga tiket pesawat rute domestik hingga 10% selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Hitungan penurunan harga tiket sebesar 10% itu terdiri atas kalkulasi pengurangan harga avtur, fuel surcharge, dan penyusutan biaya atau tarif pelayanan jasa penumpang pesawat di bandara (PJP2U) alias passenger service charge (PSC). Adapun peran avtur berkontribusi terhadap 45% komposisi pembentukkan harga tiket pesawat.

Penurunan harga tiket 10% kala itu berlaku di 19 bandara. Dua di antaranya adalah Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang dan Bandara I Gusti Ngurah Rai di Denpasar, Bali.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...