Wi-Fi 7 Senjata Baru Telkomsel Kalahkan Kecepatan Internet Starlink

Desy Setyowati
14 Juni 2024, 06:00
Wi-Fi 7, telkomsel, starlink,
Telkomsel
Wi-Fi 7
Button AI Summarize

Telkomsel secara resmi menyelesaikan validasi teknologi Wi-Fi 7 per awal Juni (6/6) yang disebut dapat mengalahkan kecepatan internet Starlink. Apa itu Wi-Fi 7?

Wi-Fi 7 adalah generasi terbaru dari standar Wi-Fi yang dikembangkan oleh IEEE atau Institute of Electrical and Electronics Engineers. Wi-Fi 7 disebut IEEE 802.11be dalam konvensi penamaan lama.

Dalam uji coba oleh Telkomsel menggunakan spesifikasi perangkat jenis Low Power Indoor atau LPI, fungsionalitas dan kapabilitas Wi-Fi 7 menunjukkan kinerja dan stabilitas yang dapat meningkatkan pengalaman jaringan secara signifikan dan melampaui ekspektasi.

Kecepatan internet menggunakan teknologi Wi-Fi 7 oleh Telkomsel mencapai 10 Gigabit per detik atau Gbps. Ini lebih kencang ketimbang Starlink yang diuji coba oleh warganet di Bandung Barat, yang tembus 360 Megabit per detik atau Mbps, dengan rata-rata 250 Mbps.

Vice President Technology Strategy and Consumer Product Innovation Telkomsel Ronald Limoa belum memerinci apakah akan meluncurkan produk baru dengan adanya teknologi Wi-Fi 7 atau tidak.

BUMN atau Badan Usaha Milik Negara itu menyediakan sejumlah layanan mobile broadband seperti Telkomsel, Simpati, Kartu As, dan Loop, serta fixed broadband seperti Orbit dan IndiHome.

Dikutip dari Wired, Wi-Fi 7 kompatibel dengan perangkat lama. “Namun untuk memanfaatkan fitur-fitur baru dan peningkatan kinerja yang dijanjikan, Anda perlu memperbarui perangkat. Itu berarti membeli router dan titik akses baru, belum lagi ponsel pintar, laptop, TV baru, dan sebagainya,” demikian dikutip.

Wi-Fi 7 menggunakan tiga pita frekuensi yakni 2,4 GHz, 5 GHz, dan 6 GHz. Rinciannya sebagai berikut:

  1. Pita 2,4 GHz terdiri dari 11 saluran masing-masing 20 megahertz (MHz)
  2. Pita 5-GHz memiliki 45 saluran, namun alih-alih dibatasi pada lebar 20 MHz, pita ini dapat digabungkan untuk menghasilkan saluran 40-MHz atau 80-MHz
  3. Pita 6-GHz mendukung 60 saluran, dengan Wi-Fi 6E lebarnya bisa mencapai 160 MHz. Wi-Fi 7 mendukung saluran dengan lebar hingga 320 MHz.

“Semakin luas salurannya, semakin banyak data yang dapat dikirimkan,” demikian dikutip dari Wired.

Kemajuan Wi-Fi 7 lainnya yakni Multi-Link Operation atau MLO, sehingga dapat menggabungkan beberapa frekuensi lintas-spektrum menjadi satu koneksi. Router Wi-Fi 7 dapat terhubung ke perangkat Wi-Fi 7 melalui dua saluran atau lebih dalam band atau spektrum berbeda secara bersamaan.

MLO berpotensi memungkinkan saluran yang lebih luas mampu mentransmisikan lebih banyak data. MLO juga memungkinkan kinerja yang lebih efisien.

Router Wi-Fi 7 dapat memperhitungkan kemacetan dan gangguan lainnya dalam pengiriman sinyal. MLO juga dapat mengurangi jangkauan pita 6-GHz yang relatif pendek, memastikan konektivitas tanpa batas dari sistem mesh atau terkoneksi.

Quadrature Amplitude Modulation atau QAM adalah metode untuk mengirim dan menerima data dalam gelombang frekuensi radio. Semakin tinggi, semakin banyak informasi yang dapat Anda masukkan.

Selain itu, Wi-Fi 7 mendukung 4K-QAM atau Quadrature Amplitude Modulation. Alhasil, setiap sinyal mengandung lebih banyak data dibandingkan Wi-Fi 6 dengan 1K QAM.

“Kecepatan data dari Wi-Fi 6 ke Wi-Fi 7 20%,” demikian dikutip.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...