Profil Benjie Yap Calon Presiden Direktur Baru Unilever Indonesia
PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) akan mengumumkan pucuk pimpinan yang baru dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) 19 Desember 2023. Dalam rapat itu, perusahaan akan meminta persetujuan pemegang saham mengangkat Benjie Yap sebagai presiden direktur yang baru menggantikan Ira Noviarti.
Siapakah Benjie Yap? Ia merupakan warga negara Filipina yang memiliki karir di Unilever selama lebih dari 20 tahun. Dirinya merupakan jebolan dari Universitas De La Salle dengan gelar BS Industrial Engineering dan studi minor Mechanical Engineering.
Dirinya pernah bekerja di berbagai bidang di Unilever seperti Customer Development, Marketing, dan Supply Chain. Di awal karirnya pada 1994, Benjie mendapatkan mandat pada sektor Manufaktur, Teknis, R&D, dan Pengembangan Kemasan.
Selanjutnya, Benjie mendapatkan kepercayaan pada posisi Marketing Director of Home Care pada 2001. Benjie juga sempat mendapatkan peran menjadi Product Development Manager di Port Sunlight UK di 1999. Pada 2009, dirinya juga pernah menempati posisi VP Home Care Unilever Thailand pada 2009.
Dalam catatan perjalanan karirnya, dirinya juga bergabung dengan Dewan Direksi Nasional Unilever Philippines Inc. sebagai Foods Managing Director, VP for Home Care and Foods, dan VP for Customer Development.
Tidak hanya berkarir di Unilever, dirinya juga menduduki jabatan sebagai anggota Dewan Penasihat Teknik Universitas De La Salle.
Sebagai informasi, sebelumnya Unilever Indonesia mengumumkan empat direksi yang mengundurkan diri secara serempak di tahun ini. Mereka ialah Alper Kulak yang mengumumkan pengunduran diri dari posisi Direktur Supply Chain Unilever Indonesia pada 15 Juni 2023 lalu.
Kemudian, Ira Noviarti juga mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Presiden Direktur Unilever Indonesia pada 24 Oktober 2023. Disusul oleh Shiv Sahgal dan Sandeep Kohli selaku Direktur Unilever Indonesia pada 23 November 2023.