Maxindo Karya Anugerah Tawarkan Harga IPO Rp 100-110 per Saham

Lona Olavia
23 Mei 2023, 14:25
Maxindo Karya Anugerah Tawarkan Harga IPO Rp 100-110 per Saham
Dokumentasi perseroan

PT Maxindo Karya Anugerah Tbk menggelar penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham sebanyak-banyaknya 1 miliar saham atau setara 10,4%. Di mana harga penawarannya berkisar di rentang harga Rp 100-150 per saham.

Di laman IPO, Selasa (23/5) saham yang ditawarkan kepada publik terdiri dari sebanyak-banyaknya 450 juta saham baru yang dikeluarkan dari portepel perseroan. Lalu sebanyak-banyaknya 550 juta saham atau 5,72% milik PT Karya Nusa Persada (KNP) atau saham divestasi.

Saham yang ditawarkan dalam rangka penawaran umum ini terdiri dari saham baru yang dikeluarkan dari portepel perseroan dan saham divestasi dari KNP.

Dari aksi korporasi ini, produsen makanan ringan dengan kode saham MAXI ini bisa meraih dana sekurang-kurangnya Rp 100 miliar dan sebanyak-banyaknya Rp 110 miliar. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek adalah PT Shinhan Sekuritas Indonesia.

Maxindo Karya Anugerah juga menerbitkan sebanyak-banyaknya 1 miliar waran seri I. Waran seri I diberikan secara cuma-cuma sebagai insentif bagi para pemegang saham yang ditawarkan. Setiap pemegang 1 saham yang ditawarkan berhak memperoleh 1 waran seri I.

Di mana setiap pemegang 1 waran seri I bisa menebus 1 saham dengan harga pelaksanaan Rp 100. Total dana dari waran seri I adalah sebanyak-banyaknya Rp 100 miliar.

Seluruh dana yang diperoleh dari IPO ini, setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi saham akan digunakan untuk modal kerja perseroan.

Halaman:
Reporter: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...