Lo Kheng Hong Borong Saham Gajah Tunggal (GJTL), Kuasai 206 Juta Lembar

Karunia Putri
8 Januari 2026, 12:05
Lo Kheng Hong
YouTube
Lo Kheng Hong
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Investor kawakan Lo Kheng Hong menambah kepemilikan saham di emiten produsen dan penjual ban PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL). Lo tercatat menambah 500 ribu saham GJTL.

Merujuk Laporan Kepemilikan Efek di Atas 5% Berdasarkan SID Publik per tanggal 6 Januari 2026, kepemilikan saham investor yang dijuluki Warren Buffet Indonesia ini pada GJTL bertambah menjadi 206.220.100 saham dari saham yang digenggam Lo sebelumnya sebanyak 205.720.100 saham. Dengan begitu, persentase kepemilikan Lo juga meningkat menjadi 5,92% dari 5,90%.

Apabila mengacu pada harga saham GJTL pada tanggal 6 Januari yang berada di level 1.115, maka kemungkinan Lo merogoh kocek sekitar Rp 557,50 juta untuk memborong saham GJTL.

Sementara itu, pada perdagangan secara intraday hari ini, Kamis (8/1) pukul 11.40 hari ini, harga saham GJTL mengalami koreksi 0,45% atau 5 poin ke level 1.100.

Melihat komposisi pemegang saham GJTL, nama Lo Kheng Hong berada di peringkat nomor empat dengan kepemilikan terbesar. Kepemilikan saham terbesar digenggam oleh pengendali perusahaan, Denham Pte Ltd sebesar 1,72 miliar atau 49,50%. Kemudian diikuti oleh kepemilikan publik sebesar 1,19 miliar atau sebesar 34,15% serta Compagnie Financiere Michelin Scma sebesar 348,48 juta. 

Kinerja keuangan GJTL hingga kuartal ketiga 2025 sebenarnya lesu. Berdasarkan laporan keuangan per 30 September 2025, perseroan mencatat laba bersih sebesar Rp 789,69 miliar, turun 20,12% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya mencapai Rp 988,55 miliar. 

Penurunan laba ini sejalan dengan merosot penjualan bersih perusahaan sebesar 2,38% secara tahunan (year on year/yoy) menjadi Rp 13,12 triliun dari sebelumnya Rp 13,44 triliun pada kuartal III 2024. 

Selain pada GJTL, Lo juga tercatat memiliki saham dengan persentase di atas 5% di beberapa emiten. Seperti PT ABM Investama Tbk (ABMM) di mana Lo memiliki saham sebanyak 154.015.300 saham atau sebanyak 5,59% dari total saham ABMM yang beredar.

Lalu Lo juga memiliki 1.067.633.500 saham PT Global Mediacom Tbk (BMTR) atau setara dengan 6,44%, PT Intiland Development Tbk (DILD) sebanyak 695.069.100 saham atau 6,7% dari saham yang beredar, PT Salim Ivomas Pratama Tbk (SIMP) sebanyak 779.207.000 saham atau sebanyak 5,03% saham.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Reporter: Karunia Putri

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...