Harga Emas Antam Naik Jelang Rilis Risalah Pertemuan The Fed

 Zahwa Madjid
5 Juli 2023, 09:33
Harga Emas Antam Naik Jelang Rilis Risalah Pertemuan The Fed
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom.
Petugas menunjukkan emas Antam di Butik Antam Pulo Gadung, Jakarta.

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau emas Antam mengalami kenaikan pada perdagangan hari ini, Rabu (5/7). Terdapat kenaikan Rp 4.000 membawa harga emas menjadi Rp 1.058.000 per gram.

Untuk harga pembelian kembali atau buyback emas Antam juga mengalami kenaikan Rp 4.000 menjadi Rp 936.000 per gram.

Melansir Reuters, emas bertahan stabil pada perdagangan Rabu (5/7) menjelang rilis risalah pertemuan kebijakan moneter terbaru bank sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve dan data ekonomi lainnya, dengan dolar yang lebih kuat menjaga harga aset logam kuning tetap terkendali.

Harga emas di pasar spot tetap stabil di US $1.926,52 per troi ons, sementara emas berjangka AS naik 0,3% menjadi US$ 1.934,30 per troi ons.

Para investor akan menantikan risalah pada pertemuan FOMC 13-14 Juni ketika bank sentral mempertahankan suku bunga stabil di 5%-5,25% dan mengisyaratkan perlunya memberikan setidaknya dua kenaikan suku bunga seperempat poin lagi sebelum akhir tahun. 

Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...