Menengok 6 Gerai Giant yang Akan Tutup
Saat ini Giant sedang melakukan transformasi bisnis sehingga berdampak pada beberapa toko. Giant akan menutup 6 gerainya pada 28 Juli 2019.
Salah satu faktor penutupan ini adalah persaingan retail makanan di Indonesia yang semakin ketat. Untuk itu, langkah ini diambil Giant sebagai upaya untuk tetap bertahan dalam bisnis retail ini.
Hingga Mei 2019, Giant memiliki 125 toko yang tersebar di Indonesia. Artinya, dengan ditutupnya 6 gerai tersebut Giant hanya memiliki 119 toko di seluruh Indonesia.
(Baca: Strategi Bertahan, Giant Tutup 6 Gerai)
Lalu, soal nasib toko Giant lainnya, Direktur PT Hero Supermarket Hadrianus Wahyu Trikusumo enggan menjawab. Ia menegaskan, apapun langkah yang bakal diambil terkait nasib Giant tetap disesuaikan dengan kondisi mitra kerja serta akan menginformasikan apabila ada perubahan terkait keputusannya ini.
Ke-6 gerai Giant yang dikabarkan tutup di antaranya Giant Ekspres Cinere Mall, Giant Ekspres Mampang, Giant Ekspres Pondok Timur , Giant Ekstra Jatimakmur, Giant Ekstra Mitra 10 Cibubur, dan Giant Ekstra Wisma Asri.