Laga Indonesia vs Palestina Cerminan Positif Hubungan Antarnegara

Akademikus menilai laga sepak bola melawan Palestina memperkuat hubungan diplomatik antarnegara.
Shabrina Paramacitra
Oleh Shabrina Paramacitra - Tim Publikasi Katadata
14 Juni 2023, 12:07
Akademikus menilai laga sepak bola melawan Palestina memperkuat hubungan diplomatik antarnegara.
ANTARA FOTO/Moch Asim/hp.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (barisan depan, kiri) bersalaman dengan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat meninjau Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (6/6/2023). Peninjauan tersebut guna memastikan kesiapan stadion jelang pertandingan antara Timnas Indonesia lawan Palestina.

Laga Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) Matchday antara Timnas Indonesia melawan Palestina membawa nilai positif bagi hubungan diplomatik kedua negara. Pertandingan ini merupakan pengakuan bangsa Indonesia kepada bangsa Palestina.

“Salah satu yang dibutuhkan untuk memperjuangkan kemerdekaan rakyat Palestina adalah pengakuan dari bangsa lain,” kata dosen Program Studi Hubungan Internasional Universitas Katolik Parahyangan Kishino Bawono dalam keterangan tertulis, dikutip Rabu (14/6).

Melalui pertandingan tersebut, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menunjukkan bahwa Indonesia konsisten dengan sikap politik luar negeri dan diplomasinya, yakni mendukung kemerdekaan Palestina. “Dalam konstitusi kita, jelas menyebutkan bahwa bangsa Indonesia menolak setiap penjajahan di muka bumi,” ucap dia.

Selain itu, langkah Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang akan memberikan 10 persen hasil penjualan tiket pertandingan untuk membantu Palestina menyiratkan adanya dukungan dari Indonesia.

“Diharapkan nantinya akan banyak tiket yang terjual sehingga donasi akan diberikan kepada masyarakat Palestina. Dengan demikian, sumbangan tersebut akan signifikan dan dapat bermanfaat bagi bangsa Palestina untuk memperjuangkan kemerdekaannya dari Israel,” kata Kishino.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...