KOMIK STRIP: Mahalnya Biaya Kuliah di PTN
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) memprotes besaran uang kuliah tinggal (UKT) yang ditanggung calon mahasiswa baru. Ketua BEM UI Melki Sedek Huang mengatakan, selama ini pihak kampus dinilai tidak transparan dalam menentukan nilai UKT.
(Baca: Heboh UKT UI Mahal, Bagaimana Biaya Kuliah di Kampus Lain?)
“Dari 2.000 lebih mahasiswa yang diterima melalui SNBP, terdapat setidaknya 700-800 aduan keberatan atas biaya pendidikan yang ditetapkan,” kata Melki pada Jumat, 23 Juni 2023 lalu.
Pihak UI menyebutkan nilai UKT ditetapkan berdasarkan data yang diisi oleh calon mahasiswa ketika daftar ulang. Jika merasa UKT-nya tidak sesuai, mahasiswa sebenarnya dapat melakukan sanggahan dengan memberikan data-data pendukung tambahan.
Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) UI Amelita Lusia mengatakan UI membuka ruang untuk memberikan keringanan jika memang datanya sesuai.
“Kalau dari data ternyata mobilnya Pajero, rumahnya di mana, masa kami kasih (UKT) Rp 500 ribu,” kata Amelita, Kamis, 29 Juni, dikutip dari DW.com.