5 Cara Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel Menggunakan Aplikasi dan Telepon
Cara pinjam pulsa darurat telkomsel saat ini banyak menjadi perhatian dan dicari banyak orang. Hal itu dilihat dari jumlah pengguna Telkomsel yang merupakan provider dengan pengguna terbanyak.
Oleh karenanya berikut dilansir dari laman Telkomsel, Paket Darurat adalah paket combo (internet, telepon, dan SMS) yang bisa diaktifkan dan dibayar nanti ketika sudah mengisi pulsa. Pulsa pelanggan akan dipotong otomatis sebagai pembayaran Paket Darurat saat isi ulang.
Berikut beberapa langkah yang bisa Anda lakukan dengan mudah:
1. Syarat dan Ketentuan
Sebelum mendapatkan pinjaman pulsa darurat Telkomsel, pahami dulu syarat dan ketentuan yang harus Anda penuhi, yaitu:
- Berlaku untuk pelanggan Telkomsel PraBayar.
- Pelanggan telah aktif menggunakan kartu Telkomsel lebih dari 60 hari.
- Pelanggan tidak sedang memiliki Paket Darurat yang belum dikembalikan.
- Pelanggan wajib memenuhi kriteria frekuensi dan jumlah pengisian pulsa serta penggunaan rata-rata bulanan.
- Pelanggan yang melakukan isi ulang selain pulsa (misal paket data) maka tidak dapat dipotong untuk pembayaran Paket Darurat.
- Layanan ini hanya dapat diaktifkan di Indonesia.
- Skema dan periode masa aktif berlangganan mengikuti masing-masing layanan yang dikonfirmasi pada awal pembelian.
2. Melalui Kode Dial (UMB)
- Buka layar panggilan di ponsel Anda, lalu hubungi *505#.
- Jika nomor Anda memenuhi syarat, maka penawaran Paket Darurat akan muncul. Penawaran Paket Darurat tidak akan muncul apabila nomor Anda tidak memenuhi syarat.
- Aktifkan Paket Darurat.
- Tunggu SMS notifikasi dari 5111 atau 5050 bahwa Paket Darurat telah diaktifkan.
- Paket Darurat dapat digunakan sesuai masa berlaku.
3. Melalui SMS
- Apabila Anda sudah kehabisan pulsa dan nomor Anda memenuhi syarat, Anda akan mendapatkan penawaran Paket Darurat melalui SMS dari 5111 atau 5050.
- Balas SMS dengan mengetik keyword yang diinformasikan.
- Tunggu SMS notifikasi dari 5111 atau 5050 bahwa Paket Darurat telah diaktifkan.
- Paket Darurat dapat digunakan sesuai masa berlaku.
4. Melalui Aplikasi MyTelkomsel
- Buka aplikasi MyTelkomsel di ponsel Anda.
- Pilih menu Belanja, lalu pilih menu Spesial Untuk Anda.
- Pilih menu Promo Hanya Untukmu.
- Jika nomor Anda memenuhi syarat, maka penawaran Paket Darurat akan muncul.
- Aktifkan Paket Darurat, lalu tunggu SMS notifikasi dari 5111 atau 5050.
- Paket Darurat dapat digunakan sesuai masa berlaku.
5. Melalui Telepon
- Pastikan nomor Anda adalah nomor Telkomsel PraBayar.
- Jika pulsa Anda tidak cukup dan mencoba menelepon, Anda akan mendapatkan penawaran paket darurat melalui nada tunggu jika memenuhi syarat.
- Jika setuju, silakan menekan tombol ‘1’.
- Tunggu SMS notifikasi dari 5111 atau 5050 bahwa Paket Darurat telah diaktifkan.
- Paket Darurat dapat digunakan sesuai masa berlaku.
Demikianlah sejumlah pilihan solusi bagi Anda yang sedang mencari cara pinjam pulsa darurat telkomsel. Oleh karenanya Anda harus berhati-hati dalam meminjam pulsa karena dikhawatirkan bisa mendapat link palsu dan bisa menyedot data pribadi Anda.