Procrastination adalah Sikap Menunda Pekerjaan, Ini Cara Mengatasinya

Image title
20 Juli 2022, 15:25
procrastination adalah,
pixabay.com
Ilustrasi mengetik di Microsoft Word

Sebagian orang pernah menunda-nunda pekerjaan atau tugas penting pada kesehariannya. Dalam dunia psikologi, kebiasaan itu sering disebut sebagai procrastination.

Sederhananya procrastination adalah kebiasan untuk menunda terlebih dahulu pekerjaan yang seharusnya dikerjakan. Penyebab munculnya procrastination dapat dipengaruhi oleh mood atau suasanan hati yang sedang tidak baik, burnout, depresi, sampai rasa malas yang menguasai diri.

Pada umumnya procrastination adalah hobi yang dapat merugikan diri sendiri. Saat Anda menunda pekerjaan padahal mampu untuk menyelesaikannya, hal tersebut bakal berdampak buruk pada produktivitas Anda.

Lantas bagaimana cara mengatasi procrastination? Berikut sejumlah tips untuk Anda.  

Apa yang Dimaksud Procrastination?

Sebelum membahas lebih jauh tentang cara mengatasi kebiasaan menunda-nunda pekerjaan, ada baiknya Anda memahami dulu apa yang dimaksud procrastination. Hal ini akan sangat membantu karena Anda dapat mengidentifikasi sendiri apa saja yang membuat kebiasaan ini sering muncul pada diri Anda.

Dikutip dari situs Procrastination.com, pengertian sederhana dari procrastination adalah sebuah keadaan di mana Anda merasa kesulitan membujuk diri sendiri untuk melakukan hal-hal yang harus atau ingin Anda lakukan. Saat kondisi ini terjadi, alih-alih mengerjakan tugas-tugas penting, Anda justru melakukan aktivitas-aktivitas sepele yang banyak menyita waktu. Sampai akhirnya Anda tidak mengerjakan pekerjaan tersebut secara maksimal.

Bisa dibilang procrastination adalah salah satu hambatan utama yang menghalangi Anda untuk berkembang, membuat keputusan yang tepat, dan menjalani kehidupan impian yang Anda pikirkan. Kebiasan buruk ini seringkali mencirikan kalau Anda belum bisa mengatur waktu seefisien mungkin.

Menurut sebuah studi terbaru menunjukkan bahwa banyak orang lebih menyesali hal-hal yang tidak mereka lakukan daripada hal-hal yang telah mereka lakukan. Selain itu, perasaan menyesal dan bersalah akibat kehilangan kesempatan ini cenderung bertahan lebih lama. 

Procrastination adalah contoh bahwa seseorang banyak membuang waktunya untuk berinvestasi dalam sesuatu yang tidak berarti. Semua peluang yang tampaknya ada di ujung jari Anda, akan hilang begitu saja karena sering menunda tugas penting Anda.

Meskipun procrastination sering dikaitkan dengan ketidakmampuan untuk mengatur waktu diri sendiri, ternyata kedua hal ini tidak begitu memiliki korelasi yang jelas. Seorang profesor psikologi dan anggota Procrastination Research Group di Carleton University bernama Dr. Tim Pychyl, seperti dilansir dari The New York Times mengemukakan bahwa kebiasaan menunda-nunda ini adalah masalah regulasi emosi, bukan masalah manajemen waktu.

Menurutnya procrastination adalah suatu kondisi saat seseorang merasa suasana hatinya sedang buruk. Kondisi ini dapat disebabkan oleh tugas tertentu yang memicu rasa bosan, kecemasan, rasa tidak aman, frustrasi, dendam, keraguan diri dan sebagainya.

Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan, procrastination adalah keadaan pada saat Anda berusaha memfokuskan diri segera mengelola suasana hati negatif, daripada melanjutkan tugas yang seharusnya dikerjakan.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...