MNC Vision Beli Saham Aplikasi Migo Indonesia Rp 572 Miliar

Lavinda
Oleh Lavinda
9 September 2021, 18:53
MNC Vision Networks
MNC Vision Networks
MNC Vision Networks

PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) menggelontorkan dana investasi sebesar US$ 40 juta atau setara Rp 572,5 miliar (kurs Rp 14.314/US$) untuk membeli saham minoritas PT Teknologi Migo Indonesia, pengelola Aplikasi Migo.

Migo Indonesia merupakan penyedia layanan berupa aplikasi daring ke luring atau online to offline (O2O) video yang memungkinkan pengguna menonton di luar jaringan mengunduh film dan acara televisi.

Advertisement

Transaksi ini disahkan dalam penandatanganan kesepakatan antara kedua pihak yang digelar secara virtual pada Kamis (9/9). Acara ini turut disaksikan oleh Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo.

Kesepakatan ini juga mencakup kesepakatan penunjukan Direktur Utama MNC Vision Networks Ade Tjendra dan Marketing Head dari MNC Vision Clarissa Tanoesoedibjo sebagai Dewan Komisaris Migo Indonesia. 

Ade Tjendra mengatakan investasi tersebut akan menggabungkan sumber daya perusahaan dengan teknologi Migo. Tujuannya, untuk mempercepat digitalisasi pelanggan siaran gratis atau free-to-air (FTA) milik MNC.

"Hal ini dilakukan untuk mempercepat perluasan jangkauan Migo, sehingga dapat menjangkau 100 juta masyarakat pada 2022," ujar Ade dalam keterangan tertulis, Kamis (9/9).

Sebagai bagian dari kolaborasi, Migo Indonesia telah meluncurkan Vision+ di aplikasinya pada Juni 2021, untuk menghadirkan pengalaman kepada pelanggan offline. Migo Indonesia menargetkan 20 juta pelanggan bulanan berbayar bagi layanan Vision+ di Migo dengan membayarkan Rp 15.000 per bulan pada 2025.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement