PAN Usung Sembilan Bakal Capres, Ada Nama Puan dan Ganjar

Rezza Aji Pratama
28 Agustus 2022, 07:01
Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyampaikan pidato politiknya pada penutupan Rakernas PAN di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/8/2022). Pada penutupan rakernas, Ketua Umum PAN menyampaikan rekomendasi nama-nama bakal calon presiden unt
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/wsj.
Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyampaikan pidato politiknya pada penutupan Rakernas PAN di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/8/2022).

Ketua Umum Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menetapkan sembilan nama bakal calon presiden, dalam Rakernas Partai pada Sabtu Malam (27/8).

Tiga nama yang muncul sudah diantisipasi yakni Zulhas sendiri, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa. Ketiganya merupakan pimpinan partai Koalisi Indonesia Bersatu.

Nama lainya justru menuai kontroversi. Ketika Zulhas menyebut sosok Puan Maharani, para kader PAN justru memberikan respons sorakan bernada kecewa. “Nanti, dengar dulu,” kata Zulhas menenangkan para kader.

Sosok lain yang juga diusung PAN tidak jauh dari tokoh-tokoh politik yang sejauh ini sudah digadang-gadang sebagai bakal capres. Mulai dari Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Ketika nama-nama kepala daerah ini disebut, ribuan kader PAN yang hadir pun menyambut positif. 

Kendati telah memilih sembilan calon yang diusung, Zulhas menyebut DPP PAN masih akan mengkerucutkan pada beberapa nama lainnya. Menurutnya, PAN akan menjaring aspirasi rakyat melalui rapat kerja daerah (PAN) di 514 kabupaten/kota. Hasilnya nanti akan di bawa ke rakerwil di tingkat provinsi. 

“Prosesnya sangat demokratis. Tanpa adanya tekanan atau paksaan. Semua kader dapat mengusulkan aspirasi rakyat melalui forum rakerda," kata Zulhas, dikutip dari Antara. 

Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...