10 Rekomendasi Drama Thailand Terbaik Berdasarkan Rating IMDb

Image title
21 Mei 2021, 16:06
Drama Thailand
Berbagai Sumber
Drama Thailand

ZIGI – Selain drama asal Korea Selatan, drama Thailand juga tidak kalah menarik untuk diikuti. Mengusung berbagai genre, drama Thailand juga punya alur cerita yang menarik serta aktor dan aktris dengan kemampuan akting yang memukau.

Kali ini, Zigi.id memberikan rekomendasi 10 drama Thailand terbaik yang dirangkum berdasarkan rating di IMDb. Apa saja ya dramanya? Scroll terus yuk artikel di bawah ini!

1. One Year - 9,4/10

Sumber foto: My Drama List

Drama One Year yang tayang pada November 2019 sampai Februari 2020 ini menceritakan tentang kisah seorang ibu tunggal bernama Mook yang memiliki lima orang anak perempuan. Dia pun jatuh cinta pada duda dua orang anak bernama Tum. 

Mereka ingin menikah, tapi keduanya tidak yakin kalau anak-anaknya setuju dengan keputusan itu. Tapi akhirnya, kedua keluarga setuju untuk tinggal bersama selama satu tahun dengan syarat kalau ada anggota keluarga yang tidak bahagia, maka pernikahan itu dibatalkan. Akankah Mook dan Tum menikah?

2. Nabi, My Stepdarling - 9,3/10

Sumber foto: My Drama List

Nabi, My Stepdarling dirilis perdana pada 22 Februari 2021. Sampai sekarang, drama ini masih tayang dan dijadwalkan selesai pada Mei 2022. Nabi, My Stepdarling mengangkat cerita tentang Nabi (Fah Yongwaree Anilbol), perempuan lugu yang berubah menjadi ambisius hingga rela bekerja di sebuah club malam.

Tujuan Nabi masuk ke tempat itu sekaligus untuk menemukan jejak kakaknya yang tiba-tiba menghilang. Di situ, dia bertemu dengan Kawin (Joss Way-ar Sangngern), anak pemilik klub yang juga ingin mencari tahu penyebab kematian ibunya, apakah kecelakaan atau dia dibunuh.

3. Neur Koo Pratu Taad Pai - 9,2/10

Sumber foto: The Movie Database

Drama yang juga dikenal dengan judul True Love Next Door ini tayang perdana pada Oktober 2008 lalu. Neur Koo Pratu Taad Pai menceritakan tentang kisah cinta pria bernama Kwanjai (Paula Taylor). Dia sangat terpukul setelah mengetahui tunangannya menghilang tanpa jejak tepat sebelum pernikahan mereka digelar. Lantas apa yang terjadi padanya? Tonton saja dramanya!

4. Gift for Someone You Hate - 9,2/10

Sumber foto: My Drama List

Gift for Someone You Hate ini mengisahkan tentang sebuah toko yang menyediakan kado untuk orang yang dibenci sebagai hadiah. Kado itu terbagi menjadi empat level yakni, kado memalukan, kado menakutkan, kado yang melukai sasaran sampai kado mematikan. 

Tapi kado ini tidak dibeli dengan uang, tapi pembeli harus menukarnya dengan sisa umur mereka. Drama ini juga memperlihatkan usaha Inspektur polisi Chut Pakdeethai menyelidiki serangkaian insiden dan kematian misterius, yang semuanya terkait dengan toko tersebut.

5. I Told Sunset About You - 9,1/10

Sumber foto: Madan.Fun

Drama berjumlah 5 episode ini menceritakan tentang dua anak laki-laki yang berteman baik di SMA. Tapi mereka menjadi saingan saat dipertemukan kembali saat mempersiapkan diri masuk universitas. Reuni mereka pun membangkitkan perasaan rumit dan tidak stabil. Akankah? Mereka bakal kembali bersahabat?

6. U-Prince: The Single Lawyer - 8,9/10

Sumber foto: My Drama List

U-Prince: The Single Lawyer yang tayang pada Maret 2017 ini memperlihatkan pertemuan seorang pria jenius dan disiplin bernama Firstclass (August Vachiravit) dengan anak kaya yang egois dan manja, Minute (Apple Lapisara). Setiap bertemu, mereka selalu bertengkar. Padahal Minute berpacaran dengan saudara Firstclass. Bisa enggak ya mereka akur?

7. Pure Intention - 8,8/10

Sumber foto: Dailyasia

Drama Thailand yang memiliki judul Prom Mai Dai Likit ini mengisahkan tentang seorang jutawan bernama Orachun (Bie Sukrit Wisetkaew) yang jatuh cinta dengan perawat, Karakade (Esther Supreeleela). Namun cintanya tidak mudah terbalaskan. Hal ini karena Karakade hidup dengan mengikuti realitas yang ada dan bukan takdir. Tapi Orachun tidak menyerah untuk mendapatkan cintanya.

8. English Zaaa! - 8,7/10

Sumber foto: IMDb

Drama Thailand yang tayang pada 2017 ini mengusung genre komedi. Dibintangi Adam Bradshaw, Teerapat Jiraworajinda hingga Jitsupa Chin, English Zaaa! memperlihatkan kelas bahasa Inggris yang lebih lucu dari yang lainnya. Cocok banget ditonton oleh kamu para pecinta drama komedi Thailand.

9. Project S the Series - 8,6/10

Sumber foto: My Drama List

Drama Project S the Series yang juga berjudul Spike ini bercerita tentang 4 orang sahabat dan bermain voli bersama-sama di satu tim voli sekolah Teppanya. Tim mereka pernah mencapai final dalam turnamen nasional dan bertemu dengan musuh bebuyutan mereka dari sekolah St. Sebastian. 

Konflik drama ini memanas saat dua orang pemain paling menonjol di Teppanya akan direkrut oleh sekolah St. Sebastian. Drama Project S the Series: Spike ini tidak hanya memperlihatkan tentang persahabatan tapi juga penghianatan.

10. The Gifted - 8,4/10

Sumber foto: My Drama List

Drama The Gifted mengisahkan tentang kehidupan siswa-siswa di sekolah ternama, Ritdha High School. Sekolah ini memiliki program istimewa untuk satu kelas yang dianggap unggulan yang diberi nama Gifted. Tidak semua siswa bisa masuk kelas khusus tersebut. 

Sampai akhirnya, ada satu siswa bernama Pang (Nanon Korapat) yang berasal dari kelas peringkat terendah masuk ke kelas Gifted. Hal ini pun membuat kebingungan seluruh isi sekolah. Ternyata dibalik itu, ada sebuah rahasia yang berusaha disembunyikan pejabat sekolah.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...