Spoiler Serial Antares Episode 2, Ares Mulai Suka Sama Zea?

Image title
30 Juli 2021, 19:49
Antares
Instagram/@antares_md
Antares

ZIGI – Serial Antares episode 1 telah tayang di WeTV dan IFLIX secara gratis pada Jumat, 30 Juli 2021. Serial yang dibintangi Angga Yunanda dan Beby Tsabina ini diangkat dari novel berjudul serupa karya Rweinda.

Bagi member VIP, kamu sudah bisa menonton serial Antares episode 2 sekaligus. Spoiler Antares episode 2 mengungkapkan tujuan Zea yang memiliki sikap pemberani pada Ares. Yuk simak review serial Antares episode 1 dan spoiler episode 2!

Serial Antares Episode 1

image
Photo : Twitter.com

Serial Antares episode 1 dibuka dengan adegan tawuran yang melibatkan geng motor Calderioz. Setelah itu, Antares alias Ares (Angga Yunanda) bertemu dengan murid baru di sekolahnya yang bernama Zea (Beby Tsabina). Tak seperti siswi lainnya, Zea begitu cuek dan berani pada Ares. Zea pun membuat kesalahan di depan Arez dan ia diminta untuk memenuhi lima keinginan Ares.

Di Antares episode 1 juga mulai diperkenalkan teman-teman Ares yakni Ardhan (Pangeran Lantang) yang memiliki pacar bernama Karissa (Maudy Effrosina), Megan (Yesaya Ibraham), Laskar (Rafael Adwel), Moreo (Fatih Unru), Aiden (Irzan Faiq).

Di sekolah baru, Zea berteman dengan Cleo (Kiara McKenna), Serra (Afifah Ifah’nda) hingga Karissa. Dia beberapa kali menghindar dari Ares yang selalu ingin bicara dengannya. Tak hanya itu, kemunculan Zea juga membuat kakak kelasnya sebal karena Ares selalu menaruh perhatian pada anak baru tersebut. 

Saat pulang sekolah, Ares meminta agar Zea mendatangi markas Calderioz di malam hari. Itu adalah permintaan pertama Ares dan Zea pun kesal dengan kelakuannya. Zea juga meminta Arez untuk menjauhinya karena takut jika satu sekolah bergosip mereka berkencan karena terus-menerus berpapasan.

Zea Menyelidiki Ares

image
Photo : Instagram/@md_pictures

Sebagai informasi, satu episode Antares dibagi menjadi dua bagian yang dimana masing-masing episode berdurasi 30 menit. Di Antares episode 1 bagian 2, terungkap bahwa Zea rupanya tengah menyelidiki Ares.

Dia pindah dari Bandung ke Jakarta karena diminta oleh kakaknya Lionel (Axel Matthew Thomas) untuk menemukan bukti bahwa Ares adalah orang yang membuat kakaknya, Eros mengalami koma selama satu tahun. Zea memiliki dua orang kakak yakni Eros dan Lionel. Eros mengalami koma karena ulah geng motor Calderioz dan hal itulah yang membuat Zea berani pada Ares.

Spoiler Serial Antares episode 2

image
Photo : Instagram/@bebytsabina

Di serial Antares episode 2 dibuka dengan adegan Zea yang salah masuk toilet cowok dan bertemu dengan Ares. Sepulang sekolah, Zea kembali menyelidiki Ares dan ia bahkan mengikutinya dengan mengendari motor gede. Namun, Zea melihat bahwa Ares memiliki karakter yang baik karena kepergok menolong orang sekitarnya.

Di suatu malam, Zea menolong seseorang yang bernama Sandra. Tak disangka, bahwa Sandra adalah adik dari Ares dan Zea pun kembali berhubungan dengannya. Ares juga merasa takjub karena Zea jago bela diri.

Di sisi lain, Aiden tampak terus mendekati Serra yang selalu menghindar. Serra mengatakan bahwa mereka sedang tidak baik-baik saja namun tidak mengungkapkan masalah apa yang terjadi di antara mereka. 

Kembali ke Ares, dia meminta Zea datang ke rumahnya untuk makan malam bersama keluarga. Orang tua Ares tampak suka dengan Zea dan hubungan mereka pun mulai berjalan harmonis. Bahkan, Ares pun tak pernah berhenti membayangkan sosok Zea.

Zea Masuk Eskul Dance

image
Photo : Instagram/@antares_md

Zea akhirnya masuk ekstrakulikuler dance yang dimana anggotanya adalah para sahabat Zea. Saat pulang sekolah, Ares mengantarkan Zea pulang dengan motor gedenya. Namun, di perjalanan mereka dikejar oleh geng motor lain. Hal itu diduga menyebabkan Zea dan Ares terjatuh dari motor.

Serial Antares episode 2 telah bisa ditonton di WeTV dan IFLIX oleh pengguna VIP sejak Jumat, 30 Juli 2021. Sementara untuk akses secara gratis baru bisa menonton Antares episode 1 bagian 1. Serial Antares yang dibintangi Angga Yunanda dan Beby Tsabina tayang setiap hari Kamis dan Jumat pukul 18.00 WIB.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...