17 Aktor Film Hollywood dengan Gaji Tertinggi Tahun 2021

Image title
19 Agustus 2021, 20:54
Bintang Hollywood
Berbagai Sumber
Bintang Hollywood

ZIGI – Belum lama ini, sebanyak 17 bintang Hollywood dengan gaji tertinggi terungkap untuk film-film mereka yang akan datang di mana angkanya cukup mencengangkan. Termasuk gaji Leonardo DiCaprio dan Jennifer Lawrence untuk film Netflix Don't Look Up.

Kemudian, terungkap pula gaji Brad Pitt untuk film Bullet Train, gaji Robert Pattinson untuk The Batman, dan masih banyak lagi. Pertanyaannya, siapa bintang Hollywood dengan gaji tertinggi untuk filmnya di tahun 2021 ini? Yuk simak berita selengkapnya dalam artikel ini.

Sumber Gaji Pemain Hollywood Meningkat

image
Photo : Pixabay.com

Melansir dari Just Jared, Kamis, 19 Agustus 2021, sekitar satu dekade yang lalu, bintang-bintang Hollywood akan mengetahui gaji mereka aman apabila film yang dibintanginya menduduki puncak box office. Namun saat ini, sumber gaji mereka telah meningkat karena bisa juga diukur dari penayangannya di Netflix hingga HBO Max.

Adanya revolusi digital inilah yang telah mengubah banyak hal secara dramatis termasuk gaji para pemain film di seluruh dunia. Padahal dulu, gaji US$20 juta per film telah menjadi standar industri untuk talenta top sejak 1996, ketika Jim Carrey sukses lewat film komedinya The Cable Guy.

Sekarang ini, para bintang film bakal meraup sumber kekayaan lain sebagaimana yang ditawarkan oleh Netflix, Amazon, dan platform digital lainnya. Daniel Craig misalnya, ia mampu menghasilkan US$100 juta atau sekitar Rp1,44 Triliun berkat penjualan dua sekuel Knives Out karya Rian Johnson.

Rejeki nomploknya tersebut tidak terlepas dari peran Netflix yang memberi kompensasi lebih kepada para bintangnya jika film mereka dirilis secara eksklusif di bioskop. Hal ini juga mirip dengan gaji US$30 juta atau sekitar Rp433 Miliar bagi Dwayne Johnson dari Amazon Studios atas filmnya Red One, yang dapat membengkak menjadi US$50 juta atau sekitar Rp721 Miliar ketika backend-nya diselesaikan.

Bikin Pusing Studio Film Dunia

image
Photo : Warner Bros

Perubahan zaman yang serba digital ini pada akhirnya membuat pusing sejumlah studio seperti Warner Bros (WB) yang merilis seluruh film 2021 di HBO Max dan di bioskop secara bersamaan. Akibatnya, banyak bintang film yang memprotes keputusan tersebut karena perusahaan seperti WB dinilai telah melanggar kesepakatan.

Menurut situs Variety, aktor Denzel Washington dan Will Smith hanya memperoleh US$40 juta atau sekitar Rp577 Miliar untuk judul film WB mereka masing-masing yakni The Little Things dan King Richard. Pendapatan tersebut disebabkan karena penurunan pemasukan dari box office sehubungan dengan adanya pemutaran perdana di platform streaming.

Lain halnya dengan Tom Cruise, bintang Hollywood yang menikmati sumber gaji dari dua tempat penayangan. Pasalnya, aktor seperti Tom Cruise telah dibayar terlebih dahulu sebelum studionya mendapatkan sepeser pun dari penerimaan box office. 

Hal tersebut, memberi kesempatan kepadanya untuk memperoleh bonus puluhan juta dolar setelah tonggak box office tertentu dicapai selama masa penayangan film. Tom Cruise menghasilkan US$13 juta di awal dari film Top Gun: Maverick yang diperoleh dari Paramount. Bahkan, jumlah tersebut diprediksi akan melonjak signifikan jika filmnya menjadi hits.

Daftar 17 Bintang dengan Gaji Tertinggi

image
Photo : Variety

Berikut adalah daftar 17 bintang Hollywood dengan gaji tertinggi tahun 2021 berdasarkan film-film yang mereka bintangi di tahun ini.

  1. Daniel Craig "Knives Out” sekuel: US$100 M (Rp 1,44 Triliun)
  2. Dwayne Johnson "Red One": US$50 M (Rp721 Miliar)
  3. Will Smith "King Richard": US$40 M (Rp577 Miliar)
  4. Denzel Washington "The Little Things": US$40 M (Rp577 Miliar)
  5. Leonardo DiCaprio "Don't Look Up": US$30 M (Rp433 Miliar)
  6. Mark Wahlberg "Spenser Confidential": US$30 M ((Rp433 Miliar)
  7. Jennifer Lawrence "Don't Look Up": US$25 M (Rp360 Miliar)
  8. Julia Roberts "Leave the World Behind": US$25 M (Rp360 Miliar)
  9. Sandra Bullock "The Los City of D": US$20 M (Rp288 Miliar)
  10. Ryan Gosling 'The Grey Man": US$20 M (Rp288 Miliar)
  11. Chris Hemsworth "Thor: Love and Thunder": US$20 M (Rp288 Miliar)
  12. Brad Pitt "Bullet Train": US$20 M (Rp288 Miliar)
  13. Michael B. Jordan "Without Remorse": US$15 M (Rp216 Miliar)
  14. Tom Cruise "Top Gun: Maverick": US$13 M (Rp187 Miliar)
  15. Keanu Reeves "The Matrix 4": US$12 - US$14 M (Rp173-202 Miliar)
  16. Chris Pine "Dungeons and Dragons": US$11.5 M (Rp166 Miliar)
  17. Robert Pattinson "The Batman": US$3 M (Rp43 Miliar)

Demikian daftar gaji aktor Hollywood untuk film mereka yang tayang di 2021. Chris Hemsworth yang membintangi Thor: Love and Thunder bisa mendapatkan lebih banyak dari gaji karena Marvel Studios dan Disney memberikan komisi serta bonus untuk pemain utama MCU.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...