6 Fakta Film Autobiography, Raih 18 Penghargaan Dalam dan Luar Negeri
ZIGI – Film Autobiography didapuk sebagai salah satu karya terbaik tahun ini. Fillm ini merupakan duet akting Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara. Debut penyutradaraan film panjang Makbul Mubarak ini mengisahkan tentang pensiunan mantan jenderal yang ingin terjun di dunia politik.
Kenapa banyak kritikus menyebut film Autobiography sebagai salah satu karya menakutkan? Simak fakta dan cara nonton Autobiograhy di bawah ini.
Baca juga: 5 Fakta Film Ghibah, Verrell Bramasta Pecahkan Misteri Seram
1. Sinopsis Autobiography
Rakib diminta untuk menjaga rumah kosong milik penisunan bernama Purnawinata. Suatu hari, Purna bertemu dengan Rakib saat pulang kampung. Tujuan utama Purna kembali adalah untuk menjajal pencalonan bupati di daerahnya.
Awalnya Rakib merasa mendapatkan sosok Ayah dari sosok Purna. Apalagi Purna memang bertujuan unuk menjadikan anak remaja tersebut sebagai kaki tangan. Namun sebuah peristiwa membuat Rakib berubah pikiran mengenai sosok Purna.
Melalui Autobiography, penonton akan diajak merasakan teror yang menyelimuti sosok Purnawinata. Ia yang terbiasa berada di pucuk kekuasaan, berhasil mengintimidasi warga desa hanya denan tatapan kecil atau kalimat pendek.
2. Daftar Pemain Autobiography
Kevin Ardilova didapuk memerankan Rakib, pemuda tanggung dan naif yang kehilangan figur ayah. Ia terkesima dengan mantan jenderal militer bernama Purnawinata yang diperankan dengan epik oleh Arswendy Bening Swara. Pemain lain yang terlibat adalah Rukman Rosadi, Yusuf Mahardika, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin dan almarhum Gunawan Maryanto.
3. Dapat Ulasan dari Berbagai Media Internasional
Film keluaran rumah produksi KawanKawan Media dan Kaninga Pictures ini dinikmati oleh para penonton internasional lewat film festival. Tak heran jika media-media luar negeri ikut memberikan ulasan. Deadline memberikan komentar bahwa film ini “Mengerikan!” karena mampu membuat penonton ikutan terintimidasi. Sementara Variety memberikan pujian untuk akting kedua aktor, “Kevin dan Arswendy tampil luar biasa.”
4. Daftar Penghargaan yang Diraih oleh Film Autobiography
Makbul Mubarak berhasil membawa film Autobiography menang di festival film internasional dan nasional. Dalam trailer, terlihat ada 18 piala yang dibawa pulang. Berikut daftar penghargannya lengkapnya:
- Best Film – Singapore International Film Festival 2022
- Best Screenplay – Asia Pacific Screen Awards 2022
- Penulis Skenario Asli Terbaik – Festival Film Indonesia 2022
- Best Actor – Marrakech International Film Festival 2022
- International Critics Prize – Venice International Film Festival 2022
- Feature Fiction Awards – Adelaide Film Festival 2023
- Grand Prize Winner – Tokyo FILMEX
- Golden Hanoman Award – Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2022
- NETPAC AWARD – Taipei Golden Horse Film Festival 2022
- Asian Cinema Observer Recommendation Award – Taipei Golden Horse Film Festival 2022
- Best Director – QCINEMA
- Best Film – QCINMEA
- Jury Prize for Technical Achievement – World Film Festival of Bangkok
- Best Debut – Stockholm International Film Festival 2022
- Film Pilihan Tempo 2022
- Aktor Pilihan Tempo 2022
- Aktor Pendukung Pilihan Tempo 2022
- Best Film In The New Asian Director – Hainan Island International Film Festival 2022
5. Alasan Makbul Mubarak Angkat Tema Kekuasaan
Autobiography menjadi debut Makbul Mubarak menyutradarai film panjang. Ia sebelumnya dikenal dengan karya film pendek Ruah yang menang Festival Film Indonesia 2017.
“Kenapa (angkat) politik? Saya pikir orang Indonesia politis banget. Saya kepikiran kita ngomongin politik tapi kok film politiknya gak banyak? Tantangannya adalah membuat film politik yang gak judgemental, gak partisan, gak berpihak. (Film ini) memang autobiografi yang parsial dari memori masa kecilku,” kata Makbul dikutip Zigi.id dari Tempodotco.
6. Cara Nonton Film Autobiography
Film ini tayang perdana pada 2 September 2022 di Venecia Film Festival. Kemudian pada 29 November diputar lewat Jogja-NETPAC Film Festival. Sementara untuk penayangan umum, Autiobiography sudah bisa ditonton di bioskop mulai 19 Januari 2022.
Baca juga: Kronologi Aktor Warlock, Julian Sands Hilang Saat Mendaki
